Dinas Kominfo Padang Panjang Gelar Tadarusan dan Buka Bersama - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dinas Kominfo Padang Panjang Gelar Tadarusan dan Buka Bersama

Jumat, April 23, 2021


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Padang Panjang gelar tadarusan dan buka bersama, Kamis (22/04/2021).

"Sama dengan Ramadhan tahun-tahun sebelumnya, untuk menjaga tali silaturrahmi dan kekompakan, kami adakanlah kegiatan seperti ini," kata Kadis Kominfo, Ampera Salim, SH, M. Si.


Disebutkan Ampera, siang hari Kominfo melaksanakan tadarus bersama. Satu orang membaca satu Juz. Terserah mau baca di mana, yang penting semua mengaji dan menamatkan Al-Qur'an 30 Juz selama bulan Ramadhan.


"Kebersamaan itu akan timbul apabila kita sering berkumpul dan berbagi dengan sesama," tuturnya.


Sore menjelang waktu berbuka puasa, Ampera memberikan tausiyah bagi ASN dan THL Kominfo. Dia menyampaikan tiga amalan yang akan membawa manusia selamat di dunia.


"Yang pertama shalat. Jangan pernah lupakan shalat. Apabila masuk waktu shalat, tinggalkanlah pekerjaan. Kedua berbakti kepada kedua orang tua. Jangan pernah buat ibumu menangis. Apabila ibu menangis, maka kita telah gagal menjadi seorang anak. Hargai dan hormatilah orang tua kita. Ketiga berjuang di jalan Allah, dengan cara menegakkan keadilan dan berjuang mempertahankan tempat ibadah," jelasnya. 


#GP | DF | GUS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS