Selaku Bupati Agam, tentu saya mengajak masyarakat hendaknya memberikan data yang akurat, menjawab pertanyaan para petugas dengan jujur dan apa adanya,” ujarnya usai pelaksanaan PK21 di rumah dinasnya, Kamis (1/4).
Menurutnya, PK21 merupakan pendataan resmi yang dilakukan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). PK21 bertujuan untuk mendata keabsahan data keluarga di Kabupaten Agam.
Pendataan ini tidak ada hubungannya dengan apa-apa atau bisa dikatakan aman. Pendataan ini memang dari dinas terkait yang hendak mendatakan keabsahan jumlah keluarga di Kabupaten Agam,” ucap bupati.
Dr. H. Andri Warman, MM berharap PK21 bisa sukses, dan data yang telah dikumpulkan bisa akurat untuk kebutuhan perencanaan pembangunan keluarga kedepan,Mudah-mudahan dengan adanya pendataan ini data keluarga di Kabupaten Agam akan akurat untuk masa yang akan datang,” ujarnya berharap.
Hal senada juga diutarakan Kepala Dinas Dalduk KB PP dan PA Kabupaten Agam, Ir. Erniwati, MSP. Pihaknya berharap masyarakat untuk ikut berpartisipasi memberikan data yang akurat,karena data keluarga ini nantinya menjadi acuan perencanaan kebijakan dan pembangunan, khususnya pembangunan keluarga,” katanya.ulasnya
Pihaknya juga berharap, petugas benar-benar mendatangi rumah-rumah keluarga yang ada di Kabupaten Agam. Petugas dilarang mengisi sendiri formulir yang harus dijawab langsung oleh responden.
Kita mengimbau kepada petugas untuk harus mendatangi keluarga, tidak boleh mengisi sendiri, demi keakuratan pendataan keluarga,”
#GP | Ap Kari
Tidak ada komentar:
Posting Komentar