Wako Fadly Lantik Empat PPPK Penyuluh Pertanian - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Wako Fadly Lantik Empat PPPK Penyuluh Pertanian

Senin, Maret 01, 2021


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Walikota Padang Panjang, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano Melantik dan mengambil sumpah empat Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Dinas Pangan dan Pertanian, Senin (01/03/2021), di Hall Lantai III Balaikota Padang Panjang.

Keempat orang tersebut Marzili, S. Pt, Erita Efenti, A. Md, Armentri, dan Sar'i. Mereka menerima Surat Keputusan (SK) pengangkatan sebagai pejabat fungsional penyuluh pertanian pada Dinas Pangan dan Pertanian Kota Padang Panjang.


Fadly Amran mengatakan, dengan diangkatnya para penyuluh pertanian sebagai PPPK ini, diharapkan agar semakin semangat dalam bekerja. 


"Dengan sudah diangkatnya bapak ibu sebagai pegawai P3K diharapkan dapat memaksimalkan output dari setiap pengeluaran anggaran yang ada," ucapnya.


Kepada PPPK, Fadly menegaskan agar tetap menjaga kedisiplinan, keseriusan dan kejujuran dalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.


"Saya minta kepada bapak-ibu yang baru saja dilantik mulai dari hari ini betul-betul menekankan diri masing-masing untuk  betul-betul membangun, totalitas dan memberikan kontribusi nyata bagi Kota Padang Panjang," ujarnya.


Acara pelantikan turut dihadiri, Wakil Walikota, Drs. Asrul, Sekretaris Daerah, Sonny Budaya Putra, A. P, M. Si, Asisten dan kepala OPD terkait.


#GP | DF | KI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS