Turut Hadir Danramil Arongan Dalam Pembukaan Musrembang - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Turut Hadir Danramil Arongan Dalam Pembukaan Musrembang

Kamis, Maret 04, 2021

 


Aceh Barat(ACEH).GP- Danramil 08/Arongan Lambalek menghadiri Pembukaan Musrenbang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kecamatan Arongan Tahun 2021 dengan Tema “ Optimasi Semua Pihak Dalam Rangka Pemantapan Syariah Islam Dan Pembangunan Infrastruktur Serta Menjaga Stabilitas Pertumbuhan Ekonomi ”. Acara berlangsung di aula Kecamatan Arongan Lambalek Desa Drien Rampak, Kamis (04/03/2021).

 

Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya Bupati Aceh Barat H. Ramli, S.H, Camat Arongan Fariani, S.Ag., MA,Kapolsek Arongan oleh Iptu Alfon Lumban Raja, Danramil Arongan Kapten Inf Rahmad Edi, Kepala Bapeda Nyakna, Kabag Hukum Sekdakab Abar Mawardi SH, Kesbang Pol Aceh Barat Addulrani S.Pd, Kasat Pol PP Aceh Barat Azhim S.Ag, Ketua MPD Aceh Barat Irsadi Aristora, SH..MH dan turut hadir pula para Gechik se-Kecamatan Arongan Lambalek.

 

Dalam sambutannya Camat Arongan Fariani, S.Ag.,M.Ag mengucapkan salam penghormatan Kepada seluruh Hadirin dan Tamu Undangan. Kami atas nama Muspika Arongan Lambalek Lambalek mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati yang telah Bersedia hadir membuka Musrembang RPKPD tingkat Kecamatan Arongan TA. 2022.

 

Musrembang Kecamatan Arongan Lambalek bertujuan membantu pemerintah Daerah mendorong Masyarakat untuk terlibat langsung terhadap proses perencanaan maupun percepatan pembangunan infrastuktur, pertumbuhan sosial ekonomi sosial budaya adapun usulan sebagai proriatas diantaranya Pembangunan jembatan lintas Gampong, pembangunan kantor camat Arongan, Pembangunan gedung Puskesmas, Pembersihan Krueng Lambalek dan Pengadaan mesin pompa bagi persawahan.

 

Alhamdulillah, untuk saat ini situasi di Kecamatan Arongan Lambalek sangat kondusif, dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada camat terdahulu. Perencanaan pembangunan yang belum selesai akan kita selesaikan secara bertahap. Dari unsur Muspika sangat mendukung program yang telah direncanakan dan hasil dari Musrembang Kecamatan ini akan kita teruskan ke Musrembang tingkat Kabupaten dan rencana pembangunan ini adalah dari inspirasi masyarakat, ungkap Camat Arla.

 

Sementara, Bupati Aceh Barat dalam sambutan dan arahannya menyampaikan terimakasih kepada Bapak Camat yang telah berhasil memberikan Perubahan di Kecamatan Arongan Lambalek ini.

 

Ia juga berkomitmen untuk mewujudkan Aceh Barat yang Islami, pembangunan infrastruktur dan ekonomi kerakyatan yang transparan kredibel, akuntabel dan terintegritas setiap masyarakat memiliki kewajiban dan tanggung jawab guna melaksanakan dan menegakkan syariat islam serta pembangunan dilingkungan masing-masing, sehingga syariat islam dapat terlaksana dengan baik di Kabupaten Aceh Barat.

 

Diakhir sambutannya Bupati Aceh Barat secara resmi membuka kegiatan Musrembang tingkat Kecamatan Arongan Lambalek Tahun anggaran 2021.
 
 
#GP | Red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS