Babinsa Posramil 05/PC Dampingi Petani Timun Di Desa Binaan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Babinsa Posramil 05/PC Dampingi Petani Timun Di Desa Binaan

Minggu, Maret 21, 2021

 

Aceh Barat(ACEH).GP- Pendampingan ketahanan pangan terus dilakukan Posramil jajaran Kodim 0105/Aceh Barat. Pendampingan pertanian dilakukan Para Babinsa tidak hanya bagi petani padi namun termasuk petani palawija. Seperti yang dilakukan Kopda Ida Hidayat di Desa binaan yakni Desa Keudai Suwa Awe Kecamatan Pante Ceurmin, Sabtu (21/03/21).

 

Kegiatan pendampingan yang dilakukan berupa perawatan tanaman mentimun di lahan seluas 0,5 hektar milik Bapak Idris (46) anggota Kelompok Tani di Keudai Suwa Awe dan pada perawatan tanaman mentimun kali ini juga dilakukan pemupukan secara berimbang dan penyemprotan agar tanaman terhindar dari hama atau penyakit.

 

Di tempat terpisah Danposramil 05/PC Pelda Said Aswan mengungkapkan, "Kegiatan pendampingan yang dilakukan para Babinsa merupakan wujud pembinaan teritorial untuk percepatan pencapaian swasembada pangan di wilayah Kecamatan Pante Ceurmin khususnya di Desa binaan masing - masing", ungkap danpos.


"Diharapkan dengan terjunnya para Babinsa ini dapat memotivasi para petani untuk lebih giat lagi dalam bercocok tanam palawija seperti tanam mentimun, sehingga hasil panen akan semakin meningkat yang dengan sendirinya akan menambah pendapatan para petani,” pungkas Danpos.

 

#GP | Red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS