Fadly memberikan contoh pemanfaatan IT seperti yang dilakukan "kitabisa.com".
"Bukan berarti sama seperti itu. Namun hendaknya ini bisa dilirik untuk bisa dikembangkan dalam meningkatkan potensi zakat di Kota Padang Panjang. Kemudian lewat media sosial agar para perantau atau masyarakat di luar dapat tergerak untuk berzakat di Padang Panjang," sebutnya saat melantik pengurus Baznas Padang Panjang periode 2020-2025, di Hall Lantai III Balaikota, Rabu, (06/01/2021).
Setelah melewati 110 hari proses seleksi yang melibatkan Baznas pusat, komposisi kepengurusan Baznas, Ketua dipercayakan kepada Syamsuarni, S. Ag, menggantikan pimpinan sebelumnya, Drs. H. Aswir Rasyidin Datuak Panjang. Sementara itu, Wakil Ketua I, dijabat Zulhendri, SE, ME, Wakil Ketua II, Syaiful Ardi, Lc, Wakil Ketua III, H. Mastoti, Wakil Ketua IV, H. Jasriman, S. Ag.
Pelantikan dihadiri Wakil Walikota, Drs. Asrul, Ketua DPRD Mardiansyah, A. Md, serta unsur Forkompimda lainnya.
Fadly berpesan kepada pengurus baru, agar beradaptasi dengan cepat dan tetap menjalin hubungan dengan pengurus lama.
"Terimakasih kepada pengurus Baznas sebelumnya dengan banyaknya pencapaian yang diraih. Selamat kepada pengurus baru," sebutnya.
Sementara Mardiansyah menyampaikan, pengurus Baznas yang baru untuk dapat bekerja lebih baik dari pengurus sebelumnya. "Selamat kepada pengurus yang baru, semoga amanah dan apresiasi setinggi-tingginya kepada pengurus sebelumnya," tuturnya.
Mardiansyah berpesan, Baznas jangan sampai terkontaminasi dengan politik dan tetap bersikap netral kepada para penerima zakat. "Kepada pengurus baru bekerjalah lebih baik, jangan sampai terpengaruh dengan politik," katanya.
Sementara itu, Syamsuarni, menyampaikan ,terimakasih atas proses seleksi yang telah diselanggarakan. Dia berharap adanya masukan dan kritikan. "Kami yakin pengelolaan Baznas tak lepas dari masukan walikota beserta wakil, ketua DPRD dan stakeholder lainnya. Kami siap menerima masukan kritikan yang membangun," ucapnya.
Pencapaian Baznas periode sebelumnya, Syamsuarni mengatakan, hal itu menjadi pemicu dan tantangan dalam mengelola Baznas menjadi lebih baik.
Di kesempatan yang sama, Aswir Rasyidin selaku mantan ketua Baznas periode sebelumnya, mengajak meneruskan kerja yang baik. "Kawan-kawan, ambil yang baik, tinggalkan yang tidak baik di periode kami bekerja," katanya.
Lebih lanjut, Aswir berpesan, pengurus yang baru harus memiliki mental yang kuat. Menurutnya, petugas zakat akan mengalami cercaan dan fitnah. "Kepada pengurus, jalankan sesuai syariat. Allah akan melindungi kita," sebutnya.
#GP | DF | HRS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar