Tidak Ada Alasan Untuk Tidak Belajar Dimasa Pandemi - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Tidak Ada Alasan Untuk Tidak Belajar Dimasa Pandemi

Rabu, Oktober 28, 2020


 
Padang.(SUMBAR)GP -- Tidak ada alasan untuk tidak belajar dimasa pandemi  ini, meski pun siswa harus belajar dirumah dan tidak ada juga alasan bagi guru untuk tidak mengajar tanpa siswa ada didepan kita.Ini adalah pangilan jiwa antara siswa dan guru.


SMP N 6 yang terletak pingir  kota di jalan Bakti Abri Pengambiran Ampalu Nan XX Kec. Lubukbegalung Kota Padang Sumbar  tidak menyulitkan bagi siswa dan guru untuk melaksankan giat belajar mengajar dimasa pandemi Covid 19.


Kepala sekolah Ratnawati S.Pd mengukapkan kapada media Goparlement Com diruangan kerjanya, Senen, kemaren bahwa, proses belajar mengajar yang dilakukan secara Pelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara daring ini banyak menimbulkan kendala, Seperti siswa tidak  punya HP, Rumah siswa yang susah dapat jaringan,dan terbatasnya keuangan untuk membeli paket.Namun kami tidak diam begitu saja, Kami selalu mencari solusi agar anak kami tetap belajar dan mengikuti ujian mid semester kemaren dengan lancar.


Bagi siswa yang punya kendala tentang belajar daring kami suruh orang tua datang kesekolah mengambil bahan pembelajaran maupun bahan ujian sekali seminggu,bagi yang tidak punya kendala kami para guru setip hari menghubungi siswa dengan cara menelpon, atau melalui vidio call,semuanya kita lakukan, bahkan siswa yang tidak ada kabar sama sekali selama satu minggu kami akan datangi kerumah siswa tersebut dengan didampingi guru BK,ungkap Ratna.


Ini kita lakukan agar mata rantai virus Corona cepat terputus,agar  kita bisa kembali hidup normal dan melakukan kegiatan belajar mengajar secara tatap muka,kasihan murid dan orang tua dirumah,karena tidak semua orang tua bisa mengajarkan materi pembelajaran, harap Ratna

#GP | BG


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS