Boven Digoel(PAPUA).GP - Keberadaan anggota Satgas TMMD ke 109 Kodim 1711 Boven Digoel rupanya tidak hanya dirasakan oleh orang dewasa saja, ternyata anak-anak juga sangat senang dengan keberadaan personel Satgas TMMD di kampung Kakuna.
Hal ini terbukti ketika personil satgas TMMD Sertu Erik Nugraheni bersama rekannya tengah asyik bermain sepakbola bersama dengan anak-anak disekitar lokasi TMMD. Bermodalkan bola plastik dan batang kayu sebagai gawang tidak mengurangi semangat mereka bermain bola. Tampak keceriaan seiring Tim saling berebut dan memasukan bola ke dalam gawang lawan.
Saat ditemui diakhir kegiatan, Sertu Erik Nugraheni mengatakan, kesibukan program TMMD ke 109 baik kegiatan fisik maupun non fisik tidak menyurutkan jiwa teritorial kami untuk menjalin silaturahmi dan hubungan baik melalui Komunikasi sosial ataupun kegiatan lainnya seperti bermain dengan anak-anak disekitar lokasi TMMD.
"Jika waktu longgar, biasa kita manfaatkan untuk berolahraga maupun berinteraksi dengan warga sekitar supaya keberadaan kita diterima ditengah masyarakat dan tentunya harus dapat memberikan kontribusi positif bagi mereka". Tandasnya.
#GP | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar