KADISTRIK MINTA KORAMIL TOR ATAS SEGERA DIBANGUN KEMBALI - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

KADISTRIK MINTA KORAMIL TOR ATAS SEGERA DIBANGUN KEMBALI

Selasa, September 22, 2020


Sarmi(PAPUA).GP– Pasca kejadian kebakaran kantor Koramil 1712-03/Tor Atas Kodim 1712/Sarmi pada Kamis (17/09), Kepala Distrik Tor Atas Lukas Takerbak meminta kepada Pimpinan TNI agar segera membangun kembali kantor Koramil.


Lukas menjelaskan, sejak tahun 2008 sampai dengan 2009 masyarakat memindahkan Koramil dari Distrik lama ke Distrik baru dan sampai sekarang bangunannya masih non-permanen atau kayu semua.

“Kepada pimpinan kami berharap agar ada jalan keluar untuk segera dibangunkan kembali kantor Koramil beserta perumahannya. Kalau lahan yang ada saat ini, kami masyarakat khususnya masyarakat Tor Atas dan sebagai putra daerah Tor Atas, saya sampaikan kami sudah menyerahkan tanah tersebut dengan luas 350x350 untuk dibangun koramil dan rumah tinggal para anggota”, kata Lukas di Sarmi, Senin (21/9).

Permintaan tersebut, kata Lukas, merupakan permintaan masyarakat sendiri sebab masyarakat telah menyatu dengan Koramil dan juga Polsek setempat.

“Semuanya senang untuk menerima mereka (Koramil) dan dari tahun ke tahun tidak ada permasalahan antara TNI dan masyarakat. Sejak saya dilantik sebagai Kepala Distrik Tor Atas sejak tahun 2013, dan sudah 3 Danramil serta anggota Koramil juga sangat membantu masyarakat, semua bekerjasama dengan baik dapat merangkul masyarakat begitu pula dengan Polsek”, ujarnya.

“Sudah banyak juga anak-anak kami yang telah menjadi anggota TNI karena anggota Koramil selalu mendorong dan membantu kita terutama anak-anak kami yang ingin maju untuk mengabdi kepada Negara dengan menjadi anggota TNI baik Angkatan Darat, Udara dan Laut. Untuk itu saya senang sekali”, lanjutnya.

Jika ada isu Koramil di bakar, jelas Lukas, tidaklah benar sebab masyarakat sendiri melaporkan bahwa itu murni adalah musibah.


loading...
“Pada saat kejadian saya tidak ditempat karena ada kegiatan dinas luar ke Jayapura. Namun pada saat kejadian masyarakat langsung menelpon dan melaporkan apa yang terjadi. Ini semua murni musibah bukan merupakan sabotase oleh pihak manapun”, tegasnya.


#GP | RED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS