Sijunjung berkibar di Sumatera Barat Dinas Pertanian raih dua penghargaan Gubernur pada HUTRI ke 75 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Sijunjung berkibar di Sumatera Barat Dinas Pertanian raih dua penghargaan Gubernur pada HUTRI ke 75

Senin, Agustus 17, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP - Pada momentum HUTRI ke 75 tahun ini, Kabupaten Sijunjung menjadi istimewa, setelah Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Propinsi Sumatera Barat, Ir.Syafrizal menyerahkan dua penghargaan Gubernur kepada dua personil Dinas Pertanian Sijunjung, di Aula Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Propinsi Sumbar, Senin (17/8).


loading...
Dua penghargaan Gubernur Sumatera Barat yang diraih Kabupaten Sijunjung itu diterima Yafril,SST Koordinator BPP Kupitan, karena kantor  Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Kupitan terbaik pertama di propinsi Sumatera Barat  dan Liza Prayeti, SP dari BPP Lubuk Tarok sebagai terbaik kedua  Penyuluh Pertanian Teladan di  Sumbar.

"Prestasi yang dicapai ini bukanlah semata-mata datang begitu saja. Prestasi ini dicapai dengan tetesan peluh dan kerja keras yang luar biasa darin semua personil  BPP Kecamatan Kupitan," ungkap Yafril usai menerima penghargaan tersebut.

Begitupun,  Liza Prayeti, SP yang saat ini sebagai PPL di BPP Lubuk Tarok, merasa bahagia dan bersyukur kepada Allah,SWT atas prestasi dan penghargaan yang  baru saja ia terima. 

Menurut Yafril, pihaknya akan bekerja lebih keras lagi karena  BPP Kecamatan Kupitan tengah bersaing dengan BPP  propinsi lainnya se-Indonesia untuk meraih penghargaan sebagai BPP Teladan Tingkat Nasional.


Sedangkan  Liza Prayeti, SP mengutarakan akan berjuang lebih giat dimasa mendatang untuk mencapai hasil yang maksimal.   Prestasi ini kiranya akan bisa dijadikan cambuk sekaligus motivasi bagi rekan-rekan seprofesi serta insan pertanian lainnya untuk berbuat yang terbaik dalam menjalankan tugas dan pengabdian," ungkapnya.

Baik Yafril maupun Liza Prayeti,SP menuturkan,  penghargaan ini merupakan  kado terindah dihari kemerdekaan RI dari kami berdua buat Kabupaten Sijunjung, dan kami mengaturkan terima kasih atas dukungan dan bimbingan semua stakeholder daerah ini, semoga  Bumi Pertiwi dan Ranah Lansek Manih semakin jaya.

Selain keduanya mendapat piagam penghargaan, Gubernur Sumatera Barat memberikan hadiah uang  Rp10.000.000,-untuk BPP juara pertama dan Rp8.000.000,- buat Liza Prayeti,SP sebagai juara II PPL Teladan.

#GP | Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS