Biak(PAPAU).GP- Untuk menyambut dan memeriahkan Peringatan HUT Republik Indonesia ke 75 tahun 2020, Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Desa Suneri Kopda Darman Muna bersama Bhabinkamtipmas Polsek Yendidori Bripka Ahmad mendatangi Balai Desa dan rumah-rumah warga binaannya yang belum pasang Bendera untuk diajak segera untuk memasangnya, agar seluruh warga masyarakat Desa Suneri memasang Bendera Merah Putih dan umbul-umbul dalam rangka menyambut Peringatan Hari Ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia tersebut. Sabtu,(08/08/2020).
loading...
Selain pemasangan Bendera serta umbul-umbul, Bhabinkamtipmas Bripka Ahmad juga mengharapkan agar jalan-jalan dipasang lampu hias sehingga kalau malam kelihatan meriah dengan lampu warna-warni tersebut. Ini akan menjadi pembeda dengan bulan-bulan selain agustusan, meskipun disaat kondosi masa sekarang ini dimana masih dalam situasi pandemi covid-19, kita harus tetap memeriahkan HUT kemerdekaan RI ke 75," Ungkapnya.
#GP | CE | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar