MENYAMBUT HUT RI KE-75, BABINSA KORAMIL 1312-05/ESSANG BERSAMA WARGA MASYARAKAT BERSIHKAN LAPANGAN UPACARA - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

MENYAMBUT HUT RI KE-75, BABINSA KORAMIL 1312-05/ESSANG BERSAMA WARGA MASYARAKAT BERSIHKAN LAPANGAN UPACARA

Sabtu, Agustus 15, 2020

Talaud(SULUT).GP- Bertempat di depan kantor kecamatan Essang, telah dilaksanakan kegiatan karya bhakti bersama oleh Personel TNI dari Koramil 1312-05/Essang dan warga masyarakat, Jum'at (14/8).

Kerja bhakti pembersihan halaman kantor kecamatan yang akan dijadikan tempat pelaksanaan upacara bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke-75 Thn pada hari Senin tanggal 17 Agustus 2020.


loading...
Dengan himbauan dan ajakan dari Babinsa dari Koramil 1312-05/Essang, Serda Marfil Langi, maka kerja bhakti bersama warga masyarakat Desa Essang dapat dilaksanakan secara bersama-sama dengan warga masyarakat.

Dengan demikian, halaman depan kantor Kecamatan siap dijadikan tempat pelaksanaan upacara bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke-75 thn.

Dari peran aktif Babinsa Koramil 1312-05/Essang, Serda Marfil Langi yang telah membantu kami dalam pekerjaan pembersihan halaman kantor untuk dijadikan tempat upacara. "Saya mewakili pemerintah kecamatan Essang menyampaikan terima kasih kepada bapak bapak TNI dari Koramil 1312-05/Essang yang sudah membantu kami dalam membersihkan halaman kantor yang akan dijadikan tempat upacara bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke-75 Thn, ungkap Nelmar Tumbal, SH, Camat Essang.


"Bahwa perbantuan tenaga dari para Babinsa Koramil 1312-05/Essang sudah menjadi kewajiban para Babinsa dimana mereka bertugas untuk memberikan bantuan kepada pemerintah baik di kecamatan maupun di Desa sebagai mitra kerja demi mensukseskan HUT RI ke-75 Thn yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 17 Agustus 2020," ungkap Plh Danramil 1312-05/Essang, Pelda Iwan Tembo.

#GP | RED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS