Kepedulian Persit Koramil 1312-07/Miangas Terhadap Balita dan Ibu Hamil - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kepedulian Persit Koramil 1312-07/Miangas Terhadap Balita dan Ibu Hamil

Jumat, Agustus 21, 2020

Talaud(SULUT).GP- Persit Ranting 08 Koramil 1312-07/Miangas  melaksanakan kegiatan pendampingan kepada Tim kesehatan Puskesmas Miangas dalam penimbangan Balita serta Ibu Hamil di Desa Miangas Kec Khusus Miangas Kab Kepl Talaud, Rabu (19/8).


Bertempat di Pendopo Desa Miangas Komplek, Persit Ranting 08 Koramil 1312-07/Miangas selalu berperan aktif dalam membantu tenaga kesehatan Puskesmas Miangas dalam pemeriksaan Ibu Hamil, penimbangan Balita serta pemberian vitamin kepada anak usia dini, kegiatan pos pelayanan terpadu  (Posyandu) tersebut laksanakan setiap satu bulan sekali.

Keterlibatan anggota Persit Ranting 08 Koramil 1312-07/Miangas sangat membantu jalannya kegiatan pos pelayanan terpadu dan sudah tidak di ragukan lagi dalam mendampingi tim dinas kesehatan Puskesmas selain mendata Balita, Ibu Hamil, serta pemberian vitamin pada Balita.

Kepala kesehatan Masyarakat Miangas, Albert Nusa menyampaikan, dengan adanya kegiatan posyandu yang rutin di adakan setiap satu bulan sekali serta dengan adanya tenaga bantuan dari Ibu Persit Ranting 08 Koramil 1312-07/Miangas sangat membantu dan terlaksana dengan lancar kegiatan ini, ungkapnya.


loading...
Sementara itu, Ibu Ketua Persit Ranting 08 Koramil 1312-07/Miangas, Ibu Tresia Pade mengatakan, Persit Koramil 07/Miangas akan selalu berada di setiap kegiatan Posyandu di samping mengajak dan menyerukan kepada para ibu yang mempuyai Balita agar membawa anaknya ke posyandu untuk di cek kesehatan nya terutama pada Bumil dan anak usia dini, ujarnya.

Hubungan dan kerja sama yang sudah terjalin lama antara Ibu Persit Ranting 08 Koramil 07/Miangas dengan tim kesehatan Puskesmas Miangas harus tetap terjaga dan terpelihara, agar kedepannya dapat tercipta suasana yang kondusif terutama di bidang kesehatan khususnya di Kecamatan Khusus Miangas ini.

#GP | Red.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS