Mamuju(SULBAR).GP- 55 orang personel Korem 142/Tatag yang akan bertugas di Kodim Kodim jajaran Korem 142/Tatag sebelum dilepas ketempat tugas masing masing, mereka mendapatkan pembekalan dari Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P di Aula Andi Depu Korem 142/Tatag, Selasa (25/08/20).
loading...
Para prajurit tersebut berasal dari Batalyon Infanteri 721/Makkasau yang telah diberi tugas untuk mengisi Komando Kewilayahan.
Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P dalam arahannya mengatakan, apa yang telah diberikan selama berada di Korem 142/Tatag adalah bekal untuk bertugas disatuan baru.
Danrem 142/Tatag menekankan beberapa hal kepada para Prajurit, pertama, pahami tugas pokok yang telah diberikan.
Kedua, segera lakukan adaptasi dengan lingkungan dimana kalian berada dan bertugas.
"Kenali lingkungan kalian agar dapat mendukung tugas pokok, rubah pemikiran kalian dari Satuan Tempur menjadi Satuan Komando Kewilayahan," ujarnya.
Ketiga, Hayati dan pahami jati diri seorang Prajurit TNI yang berasal dari Rakyat oleh Rakyat dan untuk Rakyat, Tentara Nasional Indonesia adalah Tentara yang profesional, terdidik dan terlatih serta tidak melibatkan diri dalam Politik Praktis. Keempat, tolak ukur keberhasilan seorang pemimpin dalam sebuah Satuan dapat dilihat bagaimana disiplin, moril, kekompakkan serta peningkatan dan kemampuan serta keterampilan yang dimiliki Satuan itu.
Danrem 142/Tatag lebih jauh menekankan, agar seluruh Prajurit menghindari pelanggaran sekecil apapun. "Setiap perbuatan yang tidak sesuai dengan ketentuan pasti ada sangsi yang diberikan," tegas Danrem.
Danrem juga mengatakan bahwa, seluruh Prajurit harus memahami kondisi bangsa saat ini khususnya pandemi Covid-19.
"Ketika kalian sampai disatuan yang baru, segera Bantu Pemerintah setempat untuk menangani covid-19," terang Danrem.
Khusus Daerah yang akan Pilkada, agar para Prajurit menempatkan diri dalam posisi Netral.
"Netralitas TNI harus tetap dijaga, berpikirlah seribu kali sebelum berbuat, jadilah seorang Prajurit TNI yang bisa dibanggakan," tandas Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P.
#GP | Red.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar