Satpol PP Himbau Masyarakat Untuk Tetap Patuhi Protokoler Kesehatan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Satpol PP Himbau Masyarakat Untuk Tetap Patuhi Protokoler Kesehatan

Jumat, Juli 10, 2020
Personil Satpol PP Ingatkan pengunjung pasar Pusat Padang Panjang Untuk Tetap Memakai Masker.
Padang Panjang(SUMBAR).GP- Pemerintah Kota Padang Panjang melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) terus menghimbau dan menertibkan masyarakat di tempat-tempat keramaian seperti pasar dan fasilitas umum, untuk tetap Patuhi Protokoler Kesehatan.

loading...
"Setiap hari, tim Satpol PP kami turunkan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat agar mengikuti protokol kesehatan seperti memakai masker, kami tidak ingin di masa normal baru ini ada lagi penambahan kasus positif yang ujung-ujungnya berdampak lagi pada ekonomi masyarakat," jelas Kasat Pol PP dan Damkar Drs. Albert Dwitra, MM di Padang Panjang, Jum'at (10/07/2020).

Di lain tempat, salah satu personil Satpol PP Yuliana mengatakan banyak masyarakat tidak menggubris dan kurang peduli dengan himbauan yang disampaikan.

"Kebanyakan mereka tidak peduli, padahal jika kita pikir, memakai masker tidak lah sulit, masker dapat menjaga kita dari virus contohnya, jika kita bertemu teman atau masyarakat lain yang batuk atau bersin, ia tanpa menggunakan masker, virusnya bisa terkena kita, tetapi jika kita memakai masker, setidaknya virus itu tidak langsung terkena pada kita," ujarnya.

Maka dari itu, harapannya kepada masyarakat ikuti dan patuhilah aturan yang telah ada, ini demi kebaikan kita bersama dan kesehatan kita pula.

#GP | DF | CG | Release Kominfo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS