Kemensos Akan Lanjutkan Bansos Tunai Hingga Desember 2020 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kemensos Akan Lanjutkan Bansos Tunai Hingga Desember 2020

Rabu, Juli 01, 2020
Padang Panjang(SUMBAR).GP- Kabar bahagia untuk masyarakat Kota Padang Panjang, Kementerian Sosial Pusat akan melanjutkan Bantuan Sosial (Bansos) tunai hingga Desember 2020.

Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBP3A) Drs. Osman Bin Nur, M. Si melalui WhatApp, Rabu (01/07/2020).

Disebutkan bantuan tersebut akan berlanjut sampai Desember mendatang dengan nilai Rp.300.000,- per bulannya.

"Untuk Bansos tunai tingkat Kota dan Provinsi kita masih menunggu kelanjutannya," sebutnya.

Sebelumnya, Beliau menyampaikan, pihaknya telah menyerahkan bantuan sosial tunai kota, tahap kedua untuk bulan Juni, sedangkan untuk Provinsi sedang berjalan begitu juga dengan Kementerian Sosial Pusat sedang dalam persiapan penyaluran.

"Bagi masyarakat yang mendapatkan bantuan dari Provinsi dan Kementerian mohon bersabar karena bantuannya sedang proses, Insya Allah sesegera mungkin bantuan tersebut akan sampai ke tangan masyarakat," ungkapnya.

Selain itu, Kadis Sosial juga menerangkan selama masa pandemi Covid-19, Pemerintah Kota Padang Panjang telah menyalurkan beras dan uang untuk masyarakat.

"Beras pertama, yang telah kita salurkan itu berasal dari beras cadangan Pemerintah atau Bulog dibagikan awal April 2020 lalu, beras kedua, beras dari APBD Kota berupa beras yang dibeli dari pedagang di pasar, dibagi menjelang lebaran pada 20 Mei kemarin, dan untuk bansos tunai sudah dibagikan selama dua tahap, tahap pertama bulan April dan Mei diserahkan dua bulan sekaligus, dan tahap kedua untuk bulan Juni juga sudah kita serahkan dengan masing-masing nominal Rp. 600.000,- per bulannya," tutupnya.

#GP | DF | CI | Release Kominfo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS