Dinas Sosial P2KB dan P3A Gelar Persiapan Pelaksanaan Sejuta Akseptor KB Jelang Harganas Ke-27 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dinas Sosial P2KB dan P3A Gelar Persiapan Pelaksanaan Sejuta Akseptor KB Jelang Harganas Ke-27

Selasa, Juni 23, 2020

Padang Panjang(SUMBAR).GP- Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang ke-27 akan dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia tanggal 29 Juni 2020. Kegiatan ini juga direncanakan diperingati di Kota Padang Panjang.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Sosial   Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB) dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kota Padang Panjang, Osman Bin Nur saat Rapat Lintas OPD terkait menjelang Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor di ruang Aula Dinas Sosial P2KB dan P3A Kota Padang Panjang, Senin (22/06/2020).

Dikatakannya, pelaksanaan peringatan Harganas ke-27 dengan tema “ Pelayanan KB Serentak (Sejuta Akseptor) Dalam Rangka Hari Keluarga Nasional ke 27", Kota Padang Panjang ikut mendukung terlaksananya pemecahan rekor baru yaitu pelayanan KB dengan Satu Juta Akseptor dalam satu hari di seluruh Indonesia.

Pemecahan rekor Satu Juta Akseptor dalam satu hari tersebut dimulai dari pukul 00.00 hingga pukul 15.00 pada tanggal 29 Juni 2020.

Ada tiga jenis pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat yaitu pelayanan KB baru, Pelayanan KB ulangan, dan pelayanan KB ganti cara.

"Acara peringatan Harganas Ke-27 rencananya diselenggerakan dalam beberapa kegiatan seperti sosialisasi yang dimulai sebelum tanggal 29 Juni 2020, sementara hari puncaknya di adakan acara pelayanan 1 juta akseptor pada tanggal 29 Juni 2020 serta kegiatan bakti sosial pasca hari puncak, yang tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19,” jelasnya.

Rapat persiapan Harganas Ke 27 di Kota Padang Panjang ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Padang Panjang, Sonny Budaya Putra. Dalam arahannya Sekda Sonny menyebutkan, peringatan Harganas Ke-27 ini disamping bertujuan untuk menyatukan gerak langkah dan membangun sinergitas dengan mitra kerja dalam pembangunan keluarga, juga menjadi momentum mewujudkan Keluarga Yang Terencana dalam meraih kehidupan masa depan.

“Kami berharap kepada instansi yang terkait, untuk terus mewujudkan kerjasama yang solid agar sinergitas tetap terjaga dan satu langkah dalam pembangunan keluarga,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Panjang, Nuryanuwar menyatakan jajaran Puskesmas yang ada di Kota Padang Panjang telah siap mendukung terlaksananya kegiatan pelayanan untuk akseptor KB pada Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional ke 27 mendatang.

"Secara prinsip, jajaran Tenaga Kesehatan yang ada di empat Puskesmas di Kota Padang Panjang siap untuk memberikan pelayanan Akseptor KB," sebutnya.

Ia menambahkan, dimasa New Normal ini pihaknya akan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ditentukan dalam memberikan pelayanan.

#GP | DF | Release Kominfo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS