Yamaha Serahkan Bantuan APD untuk Tim Kesehatan Covid-19 Padang Panjang - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Yamaha Serahkan Bantuan APD untuk Tim Kesehatan Covid-19 Padang Panjang

Senin, Mei 04, 2020

Padang Panjang(SUMBAR).GP- Yamaha Tjahaja Baru Kota Padang Panjang memberikan bantuan 50 Pcs Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga kesehatan, Bantuan diterima Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, Senin, (04/05/2020), di rumah dinas walikota.

Ny.Cece pimpinan Yamaha Padang Panjang mengatakan, bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap tenaga medis yang menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19.

Disebutkan, pihaknya memberikan bantuan APD untuk tenaga medis, sebagai antisipasi penularan Covid-19 yang kian meluas di Kota Padang Panjang. Apalagi, Padang Panjang merupakan kota kecil yang memudahkan virus cepat berkembang.

"Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Yamaha dan keprihatinan atas musibah yang terjadi saat ini, Kami menyumbang 50 pcs APD kepada Pemko," ungkapnya.

Sementara itu, Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA mengucapkan terimakasih kepada Yamaha yang telah peduli terhadap garda terdepan Antisipasi Covid-19 di Padang Panjang.

"APD 50 unit ini sangat bermanfaat bagi para medis dan segera akan di distribusikan," kata walikota.

Walikota  menghimbau seluruh masyarakat Kota Padang Panjang, agar tetap waspada, jaga jarak, tetap di rumah dan disiplin dalam mematuhi aturan.

"Pandemi ini adalah pandemi global, jika tidak hati-hati, siapapun bisa terkena virus. Kepada tenaga kesehatan dan masyarakat tetaplah bersemangat," pungkasnya.

#GP | DF | FA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS