Wali Nagari Palaluar Ebid Diana Putra Bikin Gebrakan Baru Buat Nagarinya - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Wali Nagari Palaluar Ebid Diana Putra Bikin Gebrakan Baru Buat Nagarinya

Sabtu, April 04, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP- Wali Nagari Palaluar, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung Ebid Diana Putra kembali bikin gebrakan baru, demi kemajuan pembangunan di bidang hukum, dengan cara mengandeng Kejaksaan Negeri Kabupaten Sijunjung dalam bidang hukum tersebut. 

Naskah kerja sama (MoU) tentang bidang hukum dengan lembaga hukum Kejaksaan Negeri Sijunjung yang disebut dengan PRO LANSEK MANIH (Program Langkah Semangat Kejaksaan Mendampingi Nagari Ingat Hukum) Ini ditandatangani di Balairung Lansek Manih Kantor Bupati Kabupaten Sijunjung, Muaro Sijunjung, Jumat (3/42020).

Wali Nagari Palaluar Ebid Diana Putra dengan Kepala Kejaksaan Sijunjung Pri Wejeksono, SH. Penandatanganan naskah kerja sama ini disaksikan dan dihadiri oleh Bupati Sijunjung Drs. Yuswir Arifin MM, Kadis DPMN, Inspektorat, Kepala BKAD, Sekdakab Sijunjung dan staf ahli, tenaga ahli P3MD Sijunjung. 

Dalam nota kesepakatan yang ditandatangani Wali Nagari Palaluar Ebid Diana Putra dengan Kepala Kejaksaan Negeri Sijunjung Pri Wijeksono, SH tertera isinya yaitu: tata pelaksanaan pemerintahan nagari, tata pelaksanaan pembangunan nagari, tata pembinaan kemasyarakatan nagari, tata pemberdayaan masyarakat nagari,  tata kelola keuangan nagari, pengetahuan dan bantuan hukum pemerintahan nagari,  pelaksanaan implementasi Peraturan Nagari (Pernag), kerja sama nagari, tata kelola BUMNag, dan kegiatan inovasi nagari dalam rangka meningkatkan kesadaran hukum  masyarakat Nagari  Palaluar. 

Wali Nagari Palaluar EBID Diana Putra yang diminta komentarnya, usai penandatangan nota kesepakatan itu, mengatakan, intinya tujuan dari kesepakatan yang ditandatangani itu, antara lain,  untuk pemberian bantuan hukum, pemberian pertimbangan hukum, tindakan hukum,  dan pelayanan hukum terhadap pemerintahan nagari dan masyarakat dalam Nagari Palaluar. 

Dalam hal ini, Ebid mengutarakan, jika ingin untuk maju harus melakukan terobosan baru untuk pembangunan segala bidang, sarana prasarana, ekonomi, agama, seni budaya, dan termasuk bidang hukum. 

"Inilah tugas seorang wali nagari jaman kini, harus pandai mencari ide gagasan, dan berinovasi. Sebab keberhasilan dalam menjalankan tugas, selaku pemimpin bisa saat ini berkolaborasi, bukan adu aksi," tutur  wali calon Sarjana agama ini dengan mantap. 

Apa yang sudah diperbuat bagi wali nagari, tambahnya masyarakat perlu mendukung dan saling bahu -membahu supaya kebijakan yang dibuat berjalan sesuai dengan harapan bersama. 

#GP |  YC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS