Sahabat UHS berbagi buat masyarakat terdampak covid-19 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Sahabat UHS berbagi buat masyarakat terdampak covid-19

Senin, April 20, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP- Kader dan komunitas yang tergabung dalam " Sahabat UHS" yang dipimpin Ustadz Hendri Susanto,LC Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Sijunjung , melakukan gerakan peduli covid 19 sejak beberapa hari ini.

Sasaran dari gerakan peduli covid-19 ini adalah masyarakat tidak mampu, garin masjid, orang lanjut usia (Lanjut Usia) yang tidak memiliki keluarga, tukang ojek dan lainnya, ujar Hendri Susanto ketika menjawab www.goparlemen.com Senin(20/4) siang.

Menurut Hendri Susanto, yang akan maju dalam kontestasi BA 1 K periode berikut ini,  kegiatan berbagi  terlaksana berkat kerjasama kader,  simpatisan dengan para sahabat UHS dan donatur lainnya.

"Alhamdulillah kegiatan ini adalah wujud kepedulian UHS (Ustadz H. Hendri Susanto,Lc) dan Sahabat seperjuangan beliau. Bantuan yang disalurkan berupa sembako seperti beras, telur, minyak goreng, Hand Sanitizer dan masker," ungkap Buya Hendri.

Menurut UHS panggilan akrabnya Ustadz muda ini, berusaha mengajak hamba- hamba Allah yang punya kelebihan rezeki untuk menyatukan niat dan kepedulian membantu saudara-saudara para dhu'afa dan yang  terdampak covid-1 di Sijunjung.

UHS mengakui, bantuan dari Pemerintah Daerah sudah kita dorong bersama rekan-rekan DPRD agar lebih transparan, cepat eksekusi dan tepat sasaran, namun sampai saat ini masih menunggu aturan teknis.

Menurut penilaian  Politisi PKS itu,  gerakan eksekusi penyaluran bantuan daerah sangat lamban. Pada hal kita lihat bersama  daerah lain sudah ada yang membuat dapur umum, bagi-bagi sembako, menggratiskan tagihan PDAM dan lain lain.

Pasca Indonesia dilanda Wabah Covid 19, UHS melihat pada umumnya masyarakat kita di Kabupaten Sijunjung hari ini terdampak secara ekonomi.

Sebut  saja harga karet anjlok, tidak ada yang siap membeli, kebutuhan pokok melonjak  naik, terbatasnya peluang kerja , maka disaat seperti  inilah kehadiran Pemerintah sangat dinanti oleh masyarakat, kata Hendri Susanto. 

#GP | Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS