Kartu Prakerja, bagi warga Sawahlunto. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kartu Prakerja, bagi warga Sawahlunto.

Jumat, April 17, 2020

Sawahlunto(SUMBAR).GP-Dinas PTSP Naker Kota Sawahlunto, dalam membantu masyarakatnya guna melakukan pendaftaran online kartu Prakerja gelombang kedua, sejak Jumat (17/4) membukanya di Rumah Kreatif PTBA Lapangan Segitiga, Kota Sawahlunto.

Dwi Dharmawati Kepala Dinas PTSP Naker menjelaskan, bahwa layanan pendaftaran gelombang ke 2 ini diperuntukkan bagi mereka yang tak lolos pada gelombang pertama. Dan untuk mereka yang belum mendaftar dari kelompok pencari kerja, pelaku UMKM terdampak Covid-19 dan para pekerja yang dirumahkan, tanpa diupah.

Pendaftaran program ini, dapat dilakukan secara online melalui situs resmi www.prakerja.go.id. Dengan kriteria peserta yang bisa mendaftarkan diri adalah, warga negara Indonesia (WNI) berusia di atas 18 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal.

Bagi pendaftar melalui laman resmi yang disediakan pemerintah tersebut, peserta hanya diminta memasukkan sejumlah data pribadi seperti nama, tempat/tanggal lahir, Nomor Induk Kependudukan (NIK), swafoto dengan KTP dan nomor telepon.

Pendaftaran untuk Kartu Prakerja ini, tidak ada pungutan biaya. Setelah mendaftar, nantinya akan  mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar yang terdiri dari 19 soal. Tes akan berlangsung dengan waktu maksimal 25 menit dan hasil tesnya akan langsung muncul, sekitar 5 menit kemudian.

Kita ketahui, kartu Prakerja tidak berbentuk secara fisik, melainkan kode unik yang berisi 16 digit angka yang dapat digunakan sebagai alat pembayaran pada saat pelatihan.

Peserta bisa memilih pelatihan yang diinginkan,  pada platform digital mitra resmi program seperti Toko Pedia, Skill Academy by Ruang Guru, Maubelajarapa, Bukalapak, Pintaria, Sekolahmu, Pijarmahir dan Sisnaker. Peserta dapat mengambil pelatihan selanjutnya jika pelatihan pertama telah tuntas.

Setiap penerima Kartu Prakerja, akan mendapat paket dengan total manfaat senilai Rp 3.550.000.
Dana tersebut akan diberikan dalam bentuk bantuan biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta.

Insentifnya terdiri dari insentif pasca-penuntasan pelatihan pertama, sebesar Rp 600.000 per bulan selama empat bulan atau berjumlah Rp 2,4 juta. Dan tambahannya, terdapat insentif setelah peserta melakukan pengisian survei evaluasi,  sebesar Rp 50.000 per survei untuk tiga kali kegiatan, dengan total nilai Rp 150.000 sehingga jumlah yang diterima seluruhnya Rp. 3.550.000,-

#GP | Rils | Fid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS