Padang Panjang(SUMBAR).GP- Walikota Padang Panjang, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano Terima Novel Karya Siswa Disaat lakukan kunjungan ke SMP N 5 Padang Panjang, Selasa (10/03/2020).
Dalam kunjungan tersebut Wako Fadly melihat Proses Belajar Mengajar (PBM) berbasis online yang diterapkan oleh SMP N 5 Padang Panjang kepada siswa siswinya.
Dalam kunjungan tersebut Wako Fadly juga menerima oleh - oleh sebuah karya tulis yang dituangkan dalam bentuk novel yang dibuat oleh salah seroang siswa disabilitas, Muhammad Hakeem Zein siswa kelas IX. I dengan judul "Imajinasi Hakeem, Anak Istimewa di Sekolah Model".
Turut mendampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang Panjang, Drs. M. Ali Tabrani, M.Pd dan Kepala Sekolah SMP N 5 Padang Panjang, Ermita, S.Pd beserta jajarannya.
#GP | DF | Kmf
Tidak ada komentar:
Posting Komentar