Rombongan Tamu dari SMP High scoope school Jakarta disambut meriah di Kampung Adat Sijunjung. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Rombongan Tamu dari SMP High scoope school Jakarta disambut meriah di Kampung Adat Sijunjung.

Kamis, Maret 05, 2020



Sijunjung(SUMBAR).GP - Sejumlah 76 siswa dan siswi SMP High scoope school Kelapa Gading, Jakarta didampingi 6 orang guru termasuk Kepala Sekolahnya berkunjung dan nginap di Perkampungan Adat Sijunjung, Sumatera Barat, Rabu, Kamis dan Jumat pekan ini.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan olahraga Kabupaten Sijunjung, Afrineldi,SH yang menerima dan mendampingi  kunjungan rombongan  tersebut mengatakan kepada www.goparlement.com Kamis sore ini.

Dikatakan Afrineldi, rombongan tersebut juga didampingi 7 orang dari BCA Jakarta dan Padang itu, sampai di Sijunjung sore Rabu(4/3) dan menginap di perkampungan adat Sijunjung.

Kamis pagi, mereka menikmati keindahan alam wisata Silokek dan atraksi pencak silat, tari dan talempong dan makan siang di rumah pohon Silokek.

Sehabis makan siang di Silokek, kembali ke Sijunjung, rombongan "live on & kommunity service" nagari binaan BCA itu melaksanakan cleaning service di SDN 26 Sijunjung, berupa pengecatan pagar, memberikan sumbangan buku buku, membuat sumur bor , mengajarkan bahasa Inggris murid SD setempat, melakukan permainan badia Nadia botuong dan permainan anak nagari lainnya.

"Malam Jumat yang merupakan kegiatan penutup dalam kunjungan di Sijunjung juga diadakan malam pertunjukan kesenian baik oleh keluarga besar SMP High scoope school maupun keluarga besar SDN 26 Sijunjung," ujar Afrineldi.

Dalam kesempatan kunjungan tamu dari Jakarta tersebut, Afrinaldi atas nama pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Sijunjung mengucapakan terimakasih kepada kepada BCA yang sudah berusaha untuk turut membina dan mendatangkan wisatawan ke Sijunjung langsek manih ini.

Kepada rombongan dari SMP High Scoope school Kelapa Gading Jakarta Pemda Sijunjung juga mengaturkan selamat datang dan terima kasih tak terhingga atas partisipasinya dalam membantu banyak hal di SDN 26 Sijunjung.

Rombongan SMP High Scoope school merasa bahagia dan sangat fantastik dengan bermalam di rumah gadang dan perkampungan adat Sijunjung.

"Kawasan Perkampungan Adat dan Geopark Silokek, bagaikan surga yang turun ke bumi," ungkap guru dan siswanya berdecak kagum.

"Kita juga merasakan kepuasan tersendiri melihat kepiawaian Kelompok Sadar Wisata(Pokdarwis) yang nota benenya masih  belajar bersama Dewan Pimpinan Cabang(DPC) Himpunan Pariwisata Indonesia (HPI) Sijunjung cekatan dan terampil menerima tamu yang berkunjung kesini," ungkap Kadis Parpora itu.

#GP | Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS