KORAMIL 1312-06/NANUSA DAN POLSEK NANUSA BERSAMA TIM PENANGGULANGAN WABAH VIRUS CORONA MELAKUKAN PENYEMPROTAN SERENTAK - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

KORAMIL 1312-06/NANUSA DAN POLSEK NANUSA BERSAMA TIM PENANGGULANGAN WABAH VIRUS CORONA MELAKUKAN PENYEMPROTAN SERENTAK

Jumat, Maret 27, 2020

Talaud(SULUT).GP- Bertempat di halaman kantor kecamatan Nanusa, telah dilaksanakan kegiatan apel pengecekan dan persiapan penyemprotan secara serentak di tiga Desa Karatung bersatu Kecamatan Nanusa oleh Tim penanggulangan wabah virus corona ataupun covid 19 diwilayah kecamatan Nanusa, Kamis (26/3).

Apel pengecekan kesiapan dipimpin oleh Lettu Inf Alvian Taengetan, Danramil Nanusa dan Kapolsek Nanusa, Ipda Handri Kilare.

Dalam arahannya, Danramil Nanusa mengajak seluruh personel yang tergabung dalam satuan Tim penanggulangan wabah virus corona ataupun covid 19 wilayah kecamatan Nanusa harus bersatu padu, bahu-membahu secara gotong-royong disertai rasa iklas untuk bersama-sama memberikan kontribusi pelayanan kesehatan terhadap warga masyarakat dengan melaksanakan kegiatan penyemprotan disetiap rumah warga sehingga dapat menangkal masuknya virus corona terhadap warga masyarakat dan kita semua.

Sebelum melaksanakan kegiatan penyemprotan, terlebih dahulu diawali dengan berdo'a bersama yang dipimpin oleh Sertu James Lalala, Babinsa Koramil 1312-06/Nanusa, dengan harapan bahwa dalam pelaksanaan kegiatan penyemprotan ini.

Tim dapat bekerja sama secara maksimal dan mohon penyertaan Tuhan dalam pelaksanaan tugas agar terhindar dari hal hal yang tidak diinginkan.

Penyemprotan secara serentak diawali oleh unsur PIKA Nanusa, Lettu Inf Alvian Taengetan, Danramil Nanusa, Ipda Handri Kilare, Kapolsek Nanusa, Alfteds Monto, S.Sos mewakili Camat Nanusa dengan sasaran penyemprotan mulai dari Kantor kecamatan Nanusa, Kantor Koramil 1312-06/Nanusa, Gereja Pantekosta, Balai Pertemuan masyarakat Desa Karatung, Pastori Gereja Jemaat Germita Imanuel Karatung, gedung gereja Imanuel Karatung, Kantor Polsek Nanusa, dan untuk setiap rumah dilakukan oleh Masing masing kepala Desa bersama perangkat Desa, para Babinsa, para Babinkamtibmas dan pendampingan oleh Tim Puskesmas dan Nusantara Sehat.

#GP | RED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS