Humas Pemda Sijunjung Deyusa : TMMD bebaskan Jorong Muaro Kaluai Nagari Langki dari terisolir. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Humas Pemda Sijunjung Deyusa : TMMD bebaskan Jorong Muaro Kaluai Nagari Langki dari terisolir.

Sabtu, Maret 21, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP- Sebuah Jorong bernama  Muaro Kaluai di Nagari Langki, Kecamatan Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung, Propinsi Sumatera Barat bakal terbebas dari keterisolirannya , melalui kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 107 tahun 2020 yang saat ini sedang berlangsung di daerah tersebut.

Kepala Dinas Kominfo Sijunjung, melalui Humas Pemda Sijunjung, Djonedi Deyusa Ilham,ST.S.Si.M.I.Kom mengatakan hal itu, saat meninjau lokasi TMMD bersama Dandim 0310/SS Letkol Inf Dwi Putranto, Sabtu(21/3).

Menurut Djonedi Deyusa, seperti yang dijelaskan Dandim Dwi Putranto, kegiatan TMMD  melibatkan 150 personil, terdiri dari 110 orang anggota satuan tugas(satgas) 15 orang kelompok Komando dan 25 orang asistensi tehnis dari pemerintahan.

Sasaran fisik TMMD tersebut, menyiapkan badan jalan dan pembukaan jalan sekitar sepanjang 10,2 kilometer, timbunan pilihan pasir dan batu(sirtu) untuk badan jalan sebanyak 3.200 meter kubik, rehabilitas lantai jembatan 4 unit dan pengerjaan gorong gorong 18 unit.

"Dengan selesainya pengerjaan dan membukakan jalan yang menghubungkan Nagari Langki Kecamatan Tanjung dengan Nagari Lubuk Tarantang Kecamatan Kamang Baru itu, warga Jorong Muaro Kaluai betul betul merasakan nikmatnya kemerdekaan," ungkap Wali Nagari Zulkarnaini.

Selama ini, warga Jorong Muaro Kaluai, harus berjalan kaki menelusuri jalan setapak  sepanjang 5 kilometer menuju Pasar Langki dan harus menyeberangi Sungai pangian yang deras itu untuk membawa hasil kebunnya.

"Begitu sulit, jauh dan beratnya resiko dalam perjalanan dari dan ke Jorong Muaro Kaluai itu, membuat beberapa orang anak usia sekolah dasar harus berpisah dengan orangtuanya, guna mengikuti pendidikan di Koto Langki," ujar sumber di Langki.

"Kita betul-betul prihatin lihat kondisi warga  Jorong Muaro Kaluai Nagari Langki  tersebut," ungkap Deyusa lirih.

"Mudah mudahan, pelaksanaan TMMD 107 tahun 2020 dibawah Komando Dandim 0310/SS Dwi Putranto ini, berjalan lancar, aman dan sukses supaya kedepan membuat masyarakat makmur dan sejahtera," terang Humas Pemda Sijunjung tersebut.

#GP | Herman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS