BABINSA MARAMPIT BANTU WARGA BANGUN RUMAH - Go Parlement | Portal Berita

BABINSA MARAMPIT BANTU WARGA BANGUN RUMAH

Sabtu, Maret 14, 2020

Talaud(SULUT).GP- Betempat di Desa Marampit pulau Marampit kecamatan Kepulauan Nanusa, telah dilaksanakan kegiatan karya bakti oleh Kopda Reinaldy R Ruus bersama warga masyarakat Desa Marampit, Jum'at (13/3).

Rasa peduli terhadap kesulitan warga masyarakat Desa Binaan, hingga Babinsa merasa terpanggil untuk membantu untuk meringankan beban keluarga bapak Handri Tamarengki dalam pemasangan besi Ring balok rumah tinggal di desa Marampit.

Hal seperti ini terus dilakukan oleh para Babinsa Koramil Nanusa dalam rangka memberikan kontribusi terhadap pelayanan bagi warga masyarakat yang berada di semua desa binaan. Dan tentunya para Babinsa juga dapat memilih pekerjaan menjadi skala prioritas, sehingga tidak terjadi salah tafsir dari masing-masing warga masyarakat setempat bahwa para Babinsa hanya memberi bantuan tenaga kepada warga tertentu saja.

Penentuan skala prioritas diserahkan kepada para Babinsa karena mereka bersentuhan langsung dengan warga Masyarakat di Desa Binaannya, sehingga semua bentuk pelayanan terhadap warga masyarakat dapat dilaksanakan dengan baik dan harus dapat dilakukan oleh para Babinsa Koramil Nanusa dimana pun berada.

Hal ini dibenarkan oleh Lettu Inf Alvian Taengetan Danramil Nanusa bahwa, pelaksanaan kegiatan perbantuan terhadap warga masyarakat harus terus dilakukan untuk memberikan perhatian terhadap warga masyarakat dengan harapan bahwa apa yang telah kita kerjakan hari ini dapat dicontoh oleh orang lain karena yang dapat TNI berikan hanya berupa pelayanannya kepada warga masyarakat.

"Dari apa yang telah diberikan oleh bapak-bapak TNI dari Koramil Nanusa khususnya oleh Babinsa, kami telah banyak merasakan bantuan baik pikiran maupun tenaga sehingga dengan kehadiran bapak-bapak TNI dari Koramil Nanusa kami selalu merasa terbantu," ucap Bapak Handri Tamarengki.

#GP | RED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTIFIKAT JMSI

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS