SMAN 9 Sijunjung menuju LSS Propinsi - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

SMAN 9 Sijunjung menuju LSS Propinsi

Jumat, Februari 07, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 9 Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, kini masih tetap berbenah diri  mempersiapkan keikut sertaannya dalam Lomba Sekolah Sehat (LSS) propinsi Sumatera Barat, Agus 2020 nanti.

Demikian ungkapan Kepala SMAN 9 Sijunjung, Syafruddin, S.Pd., MM ketika ditanya www.goparlement.com via WhatsApp,Jumat pagi.

Walaupun telah ditetapkan sebagai peringkat pertama dalam LSS Kabupaten Sijunjung 2019 lalu, SMAN 9 Sijunjung selalu melakukan pembenahan fisik diberbagai sudut sekolah tersebut, sehingga kelihatan bersih,indah dan asri.

Dijelaskan Syafruddin,  tujuan SMAN 9 Sijunjung mewujudkan sekolah yang bersih dan  sehat agar  terciptanya karakter dan budaya bersih, indah dan nyaman serta kebiasaan yang sehat bagi warga sekolah.  

"Kalaupun menjadi juara ditingkatkan Provinsi Sumbar, itu bagi kami adalah merupakan  bonus kinerja warga sekolah," ungkapnya.

Tapi yang jelas,  kita bersama warga sekolah kata Syafrudin tetap dan terus melakukan pembenahan fisik, dan  pengembangan kegiatan kesehatan serta penataan lingkungan sekolah. 

Dikatakan Syafruddin penilaian Sekolah Sehat tingkat Provinsi Sumatera Barat itu akan terlaksana sekitar  rentang bulan Agustus sampai Oktober 2020.

#GP | Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS