Pengurus PWI Kabupaten Sijunjung Dikukuhkan Ketua PWI Sumbar Harinof Firdaus - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pengurus PWI Kabupaten Sijunjung Dikukuhkan Ketua PWI Sumbar Harinof Firdaus

Jumat, Februari 28, 2020

Sijunjung(SUMBAR).GP- Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sijunjung periode 2020-2023 dikukuhkan oleh Ketua PWI Sumbar, Harinof Firdaus, SH.S.Sos  di Balairung Langsek Manih Muaro, Jumat (28/2).

Hadir dalam pengukuhan tersebut, Bupati, Wakil Bupati, Wakil Ketua DPRD, Unsur Forkopimda dan Ketua dan anggota Pengurus PWI Sumbar, Kepala OPD Kabupaten Sijunjung serta pengurus PWI daerah tetangga seperti Sawahlunto, Dharmasraya, Kuantan Singingi, Solok, Solok Selatan, Pasaman dan Tanah Datar.

Ketua PWI Kabupaten Sijunjung yang baru dikukuhkan Drs.H.Rusli Jawaher mengucapkan selamat Datang kepada Pengurus PWI Sumbar maupun dari Kabupaten tetangga serta terima kasih kepada Bupati dan semua mitra yang berkontribusi dalam kegiatan pengukuhan Pengurus  PWI Kabupaten Sijunjung.

"Tanpa bantuan semua pihak, mustahil kegiatan ini terlaksana, semoga jadi amal ibadah disisi Allah,Yang Maha Kuasa," ungkap Rusli Jawaher.

Ketua PWI Sumbar Harinof Firdaus dalam sambutannya, mengapresiasi hubungan Wartawan Sijunjung yang sangat mesra dengan pemerintah daerah Sijunjung, dibuktikan dengan banyak karangan bunga ucapan selamat di halaman Balairung Langsek Manih.

Selain mengucapkan selamat kepada Pengurus baru, juga ungkapan terima kasih tak terhingga kepada pengurus lama yang dipimpin Syaiful Husen yang nyaris jadi pengurus abadi di daerah ini.

Menyangkut pemberitaan hoak atau bohong, mustahil ada di media massa, ujar Harinof, kalau itu terjadi di media massa, kayaknya dia bunuh diri perusahannya sendiri.

Tugas utama Pengurus PWI adalah bagaimana, Pengurus membentuk wartawan muda, yaitu wartawan yang profesional. Profesional wartawan dibuktikan dengan lulus uji kompetensi profesinya, lanjut Harinof.  

Bupati Sijunjung,Drs.H.Yuswir Arifin Dt.Indo Marajo, selain mengaturkan selamat kepada pengurus PWI yang baru dan ungkapan terima kasih atas kontribusi PWI yang dipimpin Syaiful Husen selama ini, juga menyampaikan perkembangan kemajuan daerah langsek manih.

Dikatakan Yuswir, saat ini kami telah menuntaskan bahwa,  tidak ada lagi nagari yang tidak bisa berkomunikasi dengan HP untuk menghubungi anak dan keluarganya di kota lain. 

Bagi pandangan kami wartawan itu sama, karena mereka semua berkerjasama dengan pemerintah baik dari PWI maupun yang berasal dari PPWI, tegas Bupati.

Berbicara profesional pemberitaan, hendaknya penulis berita melakukan konfirmasi sebelum menulis beritanya, jika dimungkinkan dengan terbitnya berita tersebut membuat masalah baru dalam lingkungan masyarakat.

"Sebab meralat berita memang bisa dilakukan, tetapi opini yang timbulkan berita terdahulu sudah tertancap dalam hati masyarakat," lanjut Yuswir Arifin.

Kepengurusan PWI Sijunjung yang dikukuhkan itu, Dewan Penasehat Syaiful Husen dan H.Ruswan Bujang. Ketua,Sektretaris dan Bendahara Drs.Rusli Jawaher, Martius dan Masharianto, SE.

Seksi organisasi dan kaderisasi Afneldi, Seksi Advokasi Bagus Budianto, Seksi Kemitraan Saptarius, Seksi sosial budaya dan kesra Sahabuddin. Sedangkan seksi olahraga atau Siwo ketua Ali Imran, Sekretaris Yodrianto dan Bendahara Asrul Raider. Dan ketua PWI Sijunjung masuk dalam anggota pleno PWI Sumbar.

#GP | Herman 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS