Marakek nan setumpak di SMPN 21 Sijunjung - Go Parlement | Portal Berita

Marakek nan setumpak di SMPN 21 Sijunjung

Rabu, Februari 19, 2020


Sijunjung(SUMBAR).GP- Warga Sekolah Menengah Pertama Negeri ( SMPN) yang berada di seiliran Batang Takung melakukan kegiatan bersama dinamakan dengan  "Marakek nan setumpak" di SMPN 21 Sijunjung, Sabtu pekan lalu.

"Marakek"  berarti mempertautkan atau mempersatukan istilah lainnya memperkuat persatuan. Sedang "setumpak" adalah  sekolah yang berada di se- iliran sungai "Batang Takung" tutur Kepala SMPN 21 Sijunjung, Iswandi, M.Pd dalam wawancaranya dengan media ini, Rabu.

Kegiatan "Marakek nan setumpak" itu digelar guna memeriah hari jadi kabupaten (HJK) adalah prakarsa guru olahraga dan guru lainnya yang disetujui keempat kepala SMPN yang tergabung dalam areal nan setumpak di seiliran batang Takung.

Pada prinsipnya, kata Iswandi bagaimana kita dari SMPN dikawasan ini berpartisipasi aktif  ikut memeriahkan HJK Sijunjung ke 71 nagari langsek manih yang kita cintai bersama.

Dikatakan Iswandi, sekolah yang ikut dalam kegiatan dimaksud adalah SMPN 21 Sijunjung di Nagari Takung sebagai tuan rumah, SMPN 48 Sijunjung di Dusun Tinggi II dan SMPN 42 Sijunjung keduanya di Nagari Lubuk Tarantang ditambah SMPN 34 Sijunjung di Nagari Tanjung Lolo.

"Helat yang melibatkan murid dan guru keempat sekolah tersebut diadakan antar sekolah permainan  olahraga diikuti atlit putera dan puteri cabang voli, catur, tenis meja sedangkan cabang Takraw untuk peserta putera. Dan pada cabang tenis meja juga melibatkan guru guru," tukuk Iswandi.

Diakui oleh Iswandi dengan kegiatan yang diadakan secara insidentil tersebut mampu menumbuhkan semangat persatuan, tidak ada kalah menang antar sekolah.Karena memang tidak mengadakan pertandingan.Semua tampak gembira ria mengikutinya.

"Semoga kegiatan "marakek nan setumpak yang memperkuat Silaturahmi sesama diberkahi Allah SWT, tutup Iswandi

#GP | Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTIFIKAT JMSI

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS