Talaud(SULUT).GP- Bertempat di Lapangan Sepakbola Desa Bantik Kec Beo, Kab Kepl Talaud, telah dibuka Festival Sepakbola Anak Usia Dini Kelompok Usia 12 Tahun "Zubair Hengkebohang Cup", Kamis (13/2).
Kegiatan ini terlaksana atas gagasan dari Bapak Zubair Hengkebohang yang cinta dengan sepakbola, harapannya agar dengan kegiatan ini anak anak usia dini bisa menyalurkan bakat khususnya dalam olahraga sepakbola.
Kegiatan dibuka oleh Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Beo dan Ketua PSSI Kab Kepl Talaud, Fernando Pandengkalu, SE.
Dalam sambutannya, Camat Beo, Drs. Festus Pangindaheng mewakili Bupati Kab Kepl Talaud mengatakan bahwa, tujuan kegiatan ini adalah menggiatkan dan menyalurkan bakat serta membina anak-anak usia dini dalam bidang olahraga khususnya sepakbola.
"Harapan kegiatan ini tetap berkelanjutan dan tidak terputus sehingga dengan pembinaan yang baik suatu saat kita bisa membentuk Tim Sepakbola yg bisa berkompetisi di level yang kebih tinggi lagi," ungkapnya.
Pertandingan diikuti oleh 13 Tim dari Kelurahan dan Desa, dilaksanakan selama 3 hari dgn durasi waktu pertandingan 2x10 menit.
Ketua panitia, Toni Lalingka berterima kasih atas kehadiran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Beo yang sudah hadir membuka kegiatan dan memberikan semangat kepada Tim yang akan bertanding, koreksi tentang kekurangan kesiapan panitia akan diperbaiki dan menjadi pengalaman untuk kegiatan kedepan, ujarnya.
#GP | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar