Talaud(SULUT).GP- Tujuh (7) orang Tim Medis Puskesmas Kecamatan Melonguane dibawah pimpinan dr. Jois Manurip melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan Balita, penimbangan berat badan Balita, pemberian vitamin A, untuk Bayi yang berusia 6-12 Bulan, Pemberian obat cacing untuk Balita yang berusia 1-5 tahun, Sabtu (22/2).
Penyuntikan Imunisasi untuk Bayi yang berusia 0-9 bulan dan pengecekan kesehatan, tekanan darah untuk ibu yang menyusui di posyandu desa Kiama.
Kepala Puskesmas Kecamatan Melonguane, dr. Jois Manurip mengatakan, kegiatan pelayanan kesehatan Balita dan Ibu menyusui sudah menjadi Program kerja Puskesmas Kecamatan secara rutin tiap Minggu oleh Tim kami dari Puskesmas Kecamatan dengan tujuan untuk menjaga kesehatan pertumbuhan Balita dan para ibu menyusui, karena Asih dari ibu menyusui adalah penting dalam pertunbuhan bayi dan Balita.
Di dalam pelaksanaan kegiatan, Tim medis Kami di posyandu selalu di dampingi oleh Para Babinsa di desa sebagai aparat pembinaan warga masyarakat di desa dan sudah merupakan mitra kerja kami di desa untuk menjaga kesehatan, pertumbuhan Bayi dan Balita serta Ibu yang menyusui.
Danramil 08/Melonguane, Lettu Inf Rudolf J. Maaruwuth mewajibkan para Babinsa di desa untuk melaksanakan pendampingan Tim medis di posyandu sebagai wujud Mitra kerja Tim medis dan mitra kerja Kepala desa sangat mendukung kegiatan para tim medis Puskesmas dalam rangka menjaga kesehatan dan pertumbuhan Bayi dan Balita yang nanti menjadi generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualiatas dalam pertumbuhanya sampai dewasa, ungkapnya.
Babinsa desa Kiama, Serka Yarit Amodi di setiap kegiatan Tim Medis selalu hadir dalam pendampingan di posyandu untuk membantu Para tim medis melaksanakan penimbangan Balita, sekaligus sebagai pengamanan di posyandu selama pelaksanaan kegiatan tim Medis untuk mengawasi ketertiban dan kenyamanan warga masyarakat yang ada di posyandu sampai kegiatan selesai.
#GP | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar