Talaud(SULUT).GP- Pada pelaksanaan perayaan Tahun baru 2020 di kepulauan Nanusa TNI-POLRI, dalam hal ini Koramil 1312-06/Nanusa dan Polsek Nanusa sepakat untuk bersama-sama mengawal serta menjaga keamanan dan ketertiban sebelum, selama dan setelah pelaksanaan perayaan hari Raya Natal dan Tahun Baru.
Dan sebagai wujud kebersamaan antara TNI dan POLRI, khususnya Koramil 1312-06/Nanusa, Pos Angkatan Darat Pulau Marampit dan Polsek Nanusa yang selalu secara bersama-sama, bahu-membahu melaksanakan tugas tanggung jawab memberikan rasa aman bagi warga masyarakat di dalam melaksanakan hak dan kewajiban untuk beribadah memperingati hari kelahiran sang *'MESIAS"*, TNI POLRI hadir mengamankan kegiatan ibadah sampai pada hari Kamis (2/1/20) dalam situasi aman, tertib dan Damai.
Berkat kerja sama serta kekompakan TNI dan POLRI di wilayah Nanusa, semua dapat dirasakan oleh seluruh warga masyarakat yang mayoritas memeluk agama Kristen Protestan untuk dapat melaksanakan segala kegiatan aktifitas sehari hari dengan hati yang senang tanpa merasakan adanya gangguan keamanan dan ketertiban, mulai dari pelaksanaan aktifitas pribadi dalam rumah tangga kami masing masing, bahkan didalam kegiatan rutin berkelompok, dengan kehadiran bapak bapak TNI dan POLRI dari Koramil 1312-06/Nanusa, anggota Satuan pengamanan pos Angkatan Darat dan Polsek Nanusa sekali lagi kami merasa aman.
Hal ini disampaikan oleh Pemerintah Desa Marampit, Ibu Diana Liunsanda kepala Desa Marampit mewakili pemerintah dan Seluruh masyarakat pulau Marampit, Sabtu (4/1).
Ditambahkan pula bahwa, harapan kedepan TNI / POLRI selalu ada bersama-sama dengan kami warga masyarakat kepulauan Nanusa pada umumnya dan khususnya kami di pulau Marampit untuk tetap menjaga dan mengamankan pulau pulau kecil terluar di utara NKRI ini, imbuhnya.
#GP | RED.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar