Sijunjung(SUMBAR).GP- Sektretaris Kecamatan (Sekcam) Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung, Asrijal, SH menegaskan, agar semua personil terkait program ODF memberikan bimbingan kepada masyarakat dengan sungguh sungguh, sehingga tercapainya ODF 100 porsen di semua nagari, sebelum peringatan hari jadi Kabupaten Sijunjung tahun ini.
Penegasan itu disampaikan Asrijal dalam memimpin musyawarah personil terkait program ODF Nagari Buluh Kasok, Kecamatan Lubuk Tarok di kantor wali nagari setempat, Selasa (21/1)
Kepada www.goparlement.com Asrijal mengatakan musyawarah tersebut dikuti Kepala Jorong dan Bidan Desa Nagari Buluh Kasok dapat membuat komitmen akan segera pencapaian ODF 100 porsen sebelum hari jadi Kabupaten.
Lebih lanjut Asrijal mengatakan hadir dan ikut memberikan kontribusi solusi pencapaian program ODF , Kepala Tata Usaha (TU) Puskemas Lubuk Tarok, pembina program ODF Fitriani, Am.KL.Skm.
"Nagari Buluh Kasok terdapat 3 Jorong dengan penduduk sebanyak 2100 Kepala Keluarga ( KK ) itu pencapaian ODF nya baru 86 porsen, " ujar Asrijal .
Dalam musyawarah dan sosialisasi berlangsung penuh semangat kekeluargaan itu, kata Asrijal dapat kesepakatan dalam waktu dekat akan dibangun WC Umum secara swadaya masyarakat.
#GP | Herman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar