Sijunjung(SUMBAR).GP- Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi prioritas dalam pembangunan masyarakat Nagari Guguk, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung saat ini.
Hal itu diungkapkan Wali Nagari Guguk, Zainal didampingi Kasi Pelayanan Inelda Wiguna dalam wawancara dengan Goparlemen.com, Kamis (2/1)
"Berbagai pelatihan kita laksanakan buat masyarakat tani, bundo kanduong, anggota PKK dan generasi muda serta BUMNag pada tahun 2019 ini", kata Zainal.
Seperti pelatihan untuk anggota Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) diikuti 27 orang peserta dengan dukungan dana Rp 11.655.000 dengan Nara sumbernya Ebid Diana Putra, Irham Syahlil, dari DPMN Nasarudin dan Ade Primawati,ST dari kantor Inspetorat Putri Laswita,SE.
Berikutnya pelatihan pengolahan sampah dengan peserta 25 orang biaya Rp.17.575.000. dengan Nara Sumbernya dari kantor Perkim LH Hendra Jayasman, dan Silvaria Asra serta Sri Dewi Muftiza Roza, Inelda serta Zainal
Selanjutnya ujar Zainal pelatihan Teknologi tepat guna bidang pertanian diikuti peserta 40 orang dengan Anggaran Rp.24.350.000. Sebagai Narasumber didatangkan dari Dinas Pertanian Ismed Dafri, dari Dinas Perikanan Ning Wisma Utami dan Rahmad Iswahyudi.
Sedangkan dari BPP Penyuluh Kecamatan Koto VII yang jadi Narasumber adalah Nasrul, S.Pt, Aris Dwi Putra,SP dan Reski Emalia,SP semua dananya bersumber Dana Desa, dengan total Rp.111.053.874
Berikutnya pelatihan kerajinan diikuti anggota bundo kandung sebanyak 40 orang, dengan Angaran Rp.25.850.000.Bertindak sebagai Narasumber Pengurus PKK Kecamatan Koto VII yaitu Sesvi Delvita, Dasrita sedangkan dari Dagperingkop Yetra Rozi.
Selanjutnya pelatihan pengolahan Jeruk Nipis dengan pesertanya 20 orang nilai anggarannya,Rp21.218.874. dengan Narasumber dari Dinas Perindustrian Sumatera Barat ( Sumbar) Kurniawan dan dari Dinas Dagrinkop Yetna Rozi
Juga diadakan pelatihan buat pengurus dan pengawas BUMNag Aliran Sinamar dengan peserta 12 orang menelan biaya Rp
10.405.000. Narasumbernya dari DPMN Peri Ferdian, dari P3MD Delza fajri serta Pendamping Desa Irham Syahlil S.Pd , ujar Zainal.
Diharapkan, dengan ada pelatihan seperti ini akan menambah ilmu pengetahuan dan ketrampilan bagi peserta sehingga terjadi keseimbangan pembangunan antara fisik dan non fisik, tutur Zainal.
#GP | Herman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar