Talaud(SULUT).GP- Babinsa Desa Maririk, Serda Yusup Tumambo melaksanakan karya bakti Pembersihan yang bertempat di SDN Inpres Maririk membersihkan halaman sekolah yang sudah kotor bersama para siswa/siswi dengan semangat bekerja bersama-sama dengan bapak TNI, Rabu (29/1).
Pada kegiatan karya bakti jumpa berlian tersebut di hadiri oleh Ibu Masmin Panaha, S.Pd (Guru wali kelas IV Sekolah SDN Inpres Maririk) mengapresiasi kepada TNI yang mempunyai program kerja ini. "Kami pihak sekolah sangat bangga kepada Pimpinan TNI yang sedemikian rupa menyusun program tersebut, terima Kasih kepada bapak Babinsa yang sudah membantu kami dalam bekerja dengan para siswa/siswi dan program ini kami pihak sekolah sangat pendukung program TNI semoga menjadi acuan kepada instansi yang lain agar ikut bersama-sama dalam menyukseskan program yang sdh di susun oleh pimpinan TNI," ujarnya.
Babinsa harus ikut dan aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan di Wilayah. Sebagai Apkowil/Babinsa harus mampu menjadi contoh dan teladan dalam setiap sikap dan tindakannya, dengan keikutsertaan Babinsa memberikan suatu nilai tersendiri bagi Kita sebagai Babinsa dalam kita menjadi bagian dari Masyarakat dimana kita berada dan bertugas," ungkap PLH Danramil 1312-05/Essang, Serma Iwan Tembo.
Di sela-sela kegiatan Karya bakti tersebut, Babinsa Serda Yusup Tumambo memberi masukan kepada para siswa/siswi SDN Inpres Maririk untuk lebih giat lagi dalam belajar, terutama harus menghapal 5 Dasar Pancasila sebagai landasan para siswa/siswi untuk melanjutkan cita-cita yang lebih tinggi.
#GP | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar