Talaud(SULUT).GP- Menyambut Tahun Baru 2020, diwarnai dengan berbagai ekspresi warga masyarakat yang ada di wilayah Koramil 1312-01/Kabaruan, sampai euforia itu di aplikasikan dengan kegiatan kearifan lokal yaitu sebuah tarian masal "Garis Double", yang merupakan tarian kebanggaan masyarakat di tanah Porodisa, secara khususnya di desa Mangaran, Kec. Kabaruan pada momen menyambut tahun baru 2020 hari kedua ini, Kamis (2/1).
Pada kesempatan kegiatan ini, para Babinsa Koramil 1312-01/Kabaruan bersama-sama warga masyarakat larut dalam sukacita bersama.
Makna dari tarian masal rakyat ini adalah, rangkaian ungkapan rasa syukur dimana dipenghujung tahun 2019, bisa merayakan Natal bersama sebagai warga kab. Kepl Talaud serta ungkapan rasa sukacita bahwa kita sudah berada ditahun yang baru dan dengan harapan apa yang akan di alami dan dirasakan di tahun ini meminta kepada Tuhan Yang Maha Esa agar lebih baik.
Kegiatan ini, juga merupakan Momentum sebagai ajang kebersamaan meningkatkan tali persaudaraan sesama warga.
Bapak-bapak Babinsa Koramil 1312-01/Kabaruan larut dalam kegiatan ini, agar benar alat pemersatu warga ini dalam kehadiran kebersamaan ini menambah semangat dan sukacita warga masyarakat dan untuk memberikan pesan moral bahwa untuk melengkapi rasa syukur dan sukacita di tahun yang baru ini kita jaga bersama keamanan dan kenyamanan bersama-sama.
#GP | RED
Tidak ada komentar:
Posting Komentar