Wakil Bupati Sijunjung H. Arival Boy, S. H Bangga dengan Kehadiran Andre Rosiade di Sijunjung - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Wakil Bupati Sijunjung H. Arival Boy, S. H Bangga dengan Kehadiran Andre Rosiade di Sijunjung

Jumat, Desember 20, 2019

Sijunjung(SUMBAR).GP- Wakil Bupati Sijunjung H. Arival Boy, S. H sangat bangga dengan kehadiran H. Andre Rosiade, S. E, anggota DPR RI di Sijunjung, sehingga bisah menyerap aspirasi masyarakat setempat, terutama dalam bidang pembangunan berbagai aspek.

Pernyataan ini diutarakan Arival Boy dalam kata sambutannya pada acara temuh ramah anggota DPR RI H. Andre Rosiade di gedung UDKP Tanjung Ampalu, Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung, Kamis(19/12).

Wakil bupati dengan ucapan lantang pada acara temuh ramah dengan anggota dewan pusat ini berharap Sijunjung maju, Sijunjung sejahterah ke depannya merupakan harapan bersama semoga putra Sijunjung yang menjadi anggota dewan pusat memberi perhatian ekstra terhadap kemajuan Sijunjung ke depannya.

Sebagai anggota dewan pusat, Andre Rosiade menyatakan akan terus berjuang dari Gedung Nusantara untuk kemajuan Sijunjung ke depannya. "Terutama kita akan memperlancar transportasi dan komunikasi di Sijunjung, sehingga masyarakat menikmati kemajuan teknologi dan informatika ke depannya",katanya dihadapan ratusan masyarakat.

Di era sekarang, masih ada daerah di Kabupaten Sijunjung yang tidak tersentuh oleh kemajuan informatika, sehingga tidak bisah untuk berkomunikasi melalui HP, lantaran tidak adanya sinyal.

Masyarakat sangat berharap lagi, semoga Andre Rosiade kembali nantinya melakukan kunjungan ke Sijunjung, dan tidak ada agenda ke daerah lainnya pada hari yang sama, sehingga memberi ruang untuk melakukan tanya jawab dengan masyarakat setempat.

#GP | YC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS