"TNI Sahabat Pelajar" di Pulau Terluar, Berikan Wasbang di SMPN 2 Miangas - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

"TNI Sahabat Pelajar" di Pulau Terluar, Berikan Wasbang di SMPN 2 Miangas

Sabtu, Desember 14, 2019

Talaud(SULUT).GP- Peduli pendidikan anggota Koramil 1312-07/Miangas mengajar di SMP Negeri 2 Miangas Kecamatan Khusus Miangas, Jum'at (13/12).

Anggota Koramil 1312-07/Miangas, Sersan Dua  Raden Surahman membantu guru mengajar di SMP Negri 2 Miangas Desa Miangas kec. khusus Miangas kab.Talaud. Dalam kesempatan tersebut serda Raden surahman bersama Guru Yos Sono menerangkan tata cara pengisian lembar jawaban materi ilmu Pengetahuan Alam (IPA), dengan penuh antusia dan teliti para siswa mendengarkan apa yg di sampaikan Serda Raden Surahman, jangan sampai ada kesalahan yang kedua kali karena akibatnya akan fatal, ujar Serda Raden Surahman.

Penyampaian Serda Raden Surahman Anggota Komando Rayon militer (Koramil) di sambut gembira oleh para siswa-siswi dan guru, karena baru pertama kali ada anggota TNI yang mau berbagi pengalaman tata cara mengerjakan lembar soal yang baik dan benar.

Serda Raden Surahman juga menghimbau kepada para siswa, untuk tetap tenang dan tidak terburu-buru dalam mengerjakan soal-soal yang akan diujikan.

Sementara itu, Kepala Sekola SMP Negri 2 Miangas, Fransius Apitalu mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Serda Raden Surahman khususnya kepada Koramil 07/Miangas yang mau berperan aktif dalam dunia pendidikan,dan menjaga aset negara yang tidak ternilai harganya, ujarnya.

Mengingat pentingnya masa anak-anak, Dandim 1312/Talaud, Letkol Czi Irwan Guptarochman terus memerintahkan anggotanya untuk berusaha memberikan pendidikan kepada pelajar, sehingga setiap anak memiliki kesempatan mengembangkan seluruh potensinya dan siap menghadapi globalisasi di masa yang akan datang. 

#GP | RED.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS