Diawali Kegiatan Perkemahan |
Padang Panjang(SUMBAR).GP- Pembukaan Hari Santri ke V, Kamis, (17/10) di Lapangan Gantiang, Kota Padang Panjang berlangsung Semarak. 324 santri yang mengikuti Santri Scout Camp (Kemah Pramuka Santri) dari seluruh pesantren di Kota Padang Panjang turut memeriahkan pembukaan dengan menampilkan Tari Kolosal Semapur dan Tari Kreasi Santri.
Kegiatan Hari Santri yang berlangsung hingga tanggal 22 Oktober mendatang, dibuka secara langsung oleh Wakil Walikota Padang Panjang, Drs. Asrul. Turut hadir, FORKOPIMDA .Pejabat dari Instansi Vertikal, para kepala OPD dan undangan lainnya.
Hari Santri diperingati sebagai wujud apresiasi karena dari santrilah lahir para ulama,para cendikianwan dan para pejuang perebut kemerdekaan Indonesia. Dalam memperingati hari santri di Kota berjuluk Serambi Mekah itu Pemerintah Kota Padang Panjang bersama Kantor Kementerian Agama menggelar berbagai kegiatan.
Sejumlah kegiatan selain Kegiatan Perkemahan, juga diselenggarakan berbagai kegiatan seperti,perlombaan seperti pertandingan Volley, Footsal, lomba nasyid, cipta dan baca puisi, Seminar dengan narasumber, Walikota H. Fadly Amran, BBA Dt. Paduko Malano, dan Kepala Kantor Kemenag Kota Padang Panjang, Drs. H. Gusman Piliang, MM.
Wakil Walikota Padang Panjang, Drs. Asrul menyampaikan latar belakang peringatan hari santri adalah pengakuan resmi pemerintah Indonesia, bahwa ulama dan para santri memiliki dampak besar dalam merebut, memperjuangkan dan menjaga kesatuan NKRI. "Oleh karena itu, mulai tahun ini kita ikut melaksanakan hari santri nasional
yang tidak terlepas dari latar belakang kota yang sejak dahulunya telah memiliki banyak pesantren.
"Pesantren adalah aset yang tak ternilai bagi kota Padang Panjang dalam misi mewujudkan kota cerdas berintegritas" tambahnya.
Kota Padang Panjang, Kata Wako Asrul merupakan satu-satunya kota di Sumatera Barat yang menganggarkan APBD untuk hari santri. Semoga acara ini berjalan dengan lancar, diridhoi Allah SWT dan Pesantren yang ada di Padang panjang semakin maju, pungkas Wakil Walikota.
Kepala Kantor Kemenag dr. H Gusman Piliang, MM mengatakan Padang Panjang mendapatkan kehormatan yang besar dengan diadakan acara ini di kota Padang Pqnjang. Peringatan ini merupakan yang pertama diadakan di kota Padang Panjang. “Terimakasih semua unsur telah hadir dan memberikan perhatian atas peringatan hari santri ini. Saya yakin dan bahagia ponpes bagga dan bahagia untuk peringatan hari santri ini. Pemerintah sadar banyak peran ulama dan santri ponpes dalam mempertahankan NKRI,”ungkapnya
“Kita berharap, dengan ada penghargaan dan legitimasi pemerintah, dan komitmen jmenjadikan orang-orang ponpes sebagi pemersatu umat dan berkontribusi untuk Padang Panjang khususnya.Mari rapatkan barisan, bulatkan tekad, ponpes merupakan cerminan serambi Mekah di kota Padang Panjang. Jadikan momentum ini dakwah pada masyarakat, jaga jati diri ponpes dan nama baik Padang Panjang”, sebutnya
Sumber: kominfo
#GP | HRS | NA | DF
Tidak ada komentar:
Posting Komentar