Koramil 1312-01/Kbr dan Polsek Kabaruan Selenggarakan Lomba PBB - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Koramil 1312-01/Kbr dan Polsek Kabaruan Selenggarakan Lomba PBB

Senin, Agustus 19, 2019
Talaud(SULUT).GP- Pada hari Minggu tanggal 18 Agustus 2019, Koramil 1312-01/Kbr dan Polsek Kabaruan, menyelenggarakan lomba PBB tingkat SD, SMP dan Umum, dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 74 Tahun 2019.

Dijelaskan salah satu Babinsa, Penyelenggaraan lomba ini adalah hasil rapat panitia HUT RI ke 74 Tahun 2019, dimana kegiatan pertandingan PBB (Peraturan baris berbaris) tetap dilaksanakan dan dibuka untuk semua kalangan dan bagi pihak sekolah se Kecamatan Kabaruan bersifat wajib.

Kegiatan lomba PBB memang sering dilakukan setiap tahun tapi ini bukan kegiatan rutin tahunan, tapi kegiatan lomba ini juga merupakan ajang uji aplikasi materi PBB yang sudah di latihkan para Babinsa di setiap sekolah pada program giat Babinsa yaitu TNI Sahabat Pelajar di setiap wilayah binaan masing-masing.

"Lomba PBB ini bertujuan untuk terus menanamkan materi kewiraan khususnya pada siswa siswi se Kecamatan Kabaruan agar sikap dan kedisiplinan perorangan terpelihara, bahkan menjadi pengalaman bekal para siswa'siswi ketika kelak nanti," ujar Babinsa.

Dan untuk umum baik ASN dan perangkat desa, adalah bertujuan untuk pembinaan setiap individunya agar pada setiap kegiatan protokoler dapat dilakukan dengan baik, pungkasnya. 

#GP | RFD | Red.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS