Pemilu Kali ini Beda namun Berjalan Tertib dan Aman - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pemilu Kali ini Beda namun Berjalan Tertib dan Aman

Rabu, April 17, 2019
Bukittinggi(SUMBAR).GP- Proses pemilihan umum di tempat pemilihan suara (TPS) di Bukik Cangang, Kelurahan Kayu Ramang, Kecamatan Guguak Panjang, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat Rabu siang (17/4) berjalan aman, tertib dan lancar.

Pantauan media ini, minat masyarakat untuk menentukan hak nya sebagai pemilih terlihat antusias. Dan di area atau tepatnya sebelum masuk ruang pemilihan, masyarakat juga dapat melihat pasangan calon presiden, calon dewan perwakilan daerah, calon DPR RI, DPRD dan DPR kota setempat.

Sedikitnya 260 pemilih yang terdaftar sebagai pemilih tetap, silih berganti masuk ruang pencoblosan kertas suara.

"Meski pemilu kali ini berbeda dengan pemilihan sebelumnya, maksudnya proses pemilihan berlangsung agak lama sebab pencoblosan mulai dari dua pasangan capres, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi hingga DPRD Kota," ujar salah seorang pemilih Budi Sikumbang kepada GP di Bukik Cangang.

Masih pantauan media ini, hingga berita ini ditayangkan, proses penghitungan suara yang berasal dari TPS 4, 5 dan 6 Kelurahan Kayu Ramang masih berlangsung.

#GP | ANDY     


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS