Pelantikan DPD KNPI Kota Padang 2019 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pelantikan DPD KNPI Kota Padang 2019

Jumat, April 05, 2019
Padang(SUMBAR).GP- Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Padang Al Amin, menegaskan, generasi muda harus memiliki ide dan gagasan baru untuk kemajuan bangsa dan negara. Apalagi, bangsa ini akan menghadapi bonus demografi pada 2030 mendatang.

"Untuk periode lima tahun mendatang, Pemko Padang fokus pada pembangunan kepemudaan melalui program youth center di setiap kecamatan. Disini, peran KNPI sangat diperlukan", ungkap Al Amin pada acara pelantikan DPD KNPI Kota Padang periode 2019-2022 di aula Universitas Baiturrahmah, Jumat (05/04/2019).

Selain itu, Al Amin juga menjelaskan, ide dan gagasan baru yang perlu dimiliki generasi muda berkaitan dengan kecerdasan intelektual, peningkatan keimanan, introspeksi diri, dan hidup mandiri.

"Dengan hal tersebut, marwah generasi muda Kota Padang akan semakin kokoh dan menjadi teladan untuk daerah lain", ujar Al Amin.

Sementara itu, Ketua KNPI Sumatera Barat Fadly Amran mengatakan, pengurus DPD KNPI Kota Padang yang telah dilantik harus memiliki komitmen, konsistensi dan memiliki kegiatan yang benar-benar bermanfaat bagi generasi muda Kota Padang.

“Kepemimpinan itu skill bukan talent, jadi bukan dibawa sejak lahir. Bermanfaatlah bagi generasi muda Kota Padang dan pembangunan Kota Padang kedepannya", ujar Fadly usai melantik DPD KNPI Kota Padang.

“Kepada 170 orang pengurus yang telah dilantik hari ini bisa menjadi penyumbang pemikiran untuk kemajuan bangsa dan negara. Pemuda hari ini adalah pemimpin di masa mendatang,” tambah Wali Kota Padang Panjang tersebut.

Ketua terpilih DPD KNPI Kota Padang, Megri Fernando menargetkan di masa kepemimpinnya KNPI Kota Padang akan menjadi lebih baik lagi. Sehingga, fungsi KNPI sebagai wadah berhimpunnya seluruh OKP kepemudaan  bisa berperan untuk kemajuan bangsa dan negara. 

“Mari bersama-sama memajukan KNPI Kota Padang, agar eksistensi kepemudaan di Kota Padang bisa memajukan Kota Padang kearah yang lebih baik lagi", harap Megri.  


# GP | Rita | Humas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS