Ini Hasil Real Count C1 KPU pada Rabu 24 April 2019 Sore Ini - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Ini Hasil Real Count C1 KPU pada Rabu 24 April 2019 Sore Ini

Rabu, April 24, 2019
JAKARTA.GP- Sistim Informasi Penghitungan Suara (Situng)Komisi Pemilihan Umum hingga pukul 16.30 WIB menunjukkan jumlah yang masuk (sementara) 29,54 persen yang terhimpun dari 240.329 TPS dari total 813.350 TPS di seluruh Indonesia atau 34 provinsi (portal pemilu2019.kpu.go.id) pada Rabu (24/4/2019). 

Pantauan media ini, hasil Situng sementara tersebut menunjukan, pasangan capres cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih unggul 55,79 persen. 

Sementara paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno meraup suara 44,21 persen
Jika dilihat dari runutan angka tersebut, pasangan 01 masih unggul di sejumlah provinsi, diantaranya Jawa Tengah, Jawa Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Utara, hingga Papua. 

Sementara paslon 02 yakni Prabowo-Sandi pun tak ketinggalan terus mengejar. Paslon ini justru unggul di bbeberapa provinsi semisal Sumatra Barat, Jambi, Aceh, Banten, hingga Nusa Tenggara Barat (NTB).

Kepada wartawan, Komisioner KPU Viryan Azis mengatakan, data yang ditampilkan di Situng diambil dari scan formulir C1. Adapun, Formulir C1 merupakan catatan hasil penghitungan suara (langsung) dari TPS. 

Menurutnya, data Situng hanya bersifat sementara, dan bukan data final yang dijadikan dasar bagi KPU untuk menetapkan hasil pemilu yang telah berproses sejak 18 April hingga 22 Mei 2019 mendatang. 

"Situng itu melakukan scan dan menyampaikan hasil scan berdasarkan dokumen apa adanya, form C1 apa adanya," jelas komisioner Viryan di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (23/4/2019).

Jadi, hasil dari Situng C1 KPU itu hanya bbersifat sementara, bukan final. Data itu menjadi dasar untuk penetapan hasil pemilu 2019.

Sebelumnya, pada Rabu 24 April 2019 pagi berdasarkan data C1 real count KPU, paslon 01 Jokowi-Ma'ruf unggul di 23 provinsi dan Luar Negeri. Ini pun masih data sementara, belum final.

#GP | MD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS