Warga bersama Satgas Buat Tugu Prasasti TMMD - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Warga bersama Satgas Buat Tugu Prasasti TMMD

Kamis, Maret 21, 2019

Kutacane(ACEH).GP- Berjalanya waktu hari ke dua puluh empat tidak terasa sudah mendekati akan berakhirnya masa tugas para prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-104 reguler TA. 2019 Kodim 0108/Agara di Desa Peseluk Pesimbe Kecamatan Deleng Pokhkisen Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (21-03-2019).

Sebelum kembali ke satuan masing-masing para prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD tentunya akan meninggalkan sebuah kenangan yang akan selalu diinggat oleh warga atau masyarakat di desa tersebut.

Demikian halnya yang dilakukan Satgas TMMD dengan dibantu beberapa warga  membuat prasasti atau tugu di lokasi titik “0” TMMD.

Dilain tempat Dandim 0108/Agara Letkol Czi Noor Arif Khusaini mengatakan “Tugu tersebut dibangun sebagai bukti kebersamaan TNI dengan rakyat dalam membangun desa melalui kegiatan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0108/Agara di Desa Peseluk Pesimbe,” ujarnya

Lebih lanjut, tugu tersebut dibangun dipinggir jalan titik “0” pintu masuk TMMD ini yang nantinya dikenang sebagai simbol kebersamaan kami TNI dengan masyarakat Desa Peseluk Pesimbe yang saling bahu-membahu bergotong royong menyelesaikan seluruh sasaran terutama sasaran fisik dalam program TMMD ini.

“Semoga akses jalan yang dibangun melalui program TMMD ini, dapat bermanfaat bagi kepentingan masyarakat banyak,” Pungkasnya Letkol Czi Noor Arif Khusaini.


#GP | FD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS