Kutacane(ACEH).GP- Akan berakhirnya, program Satgas TMMD Reguler ke-104 Kodim 0108/Agara tahun 2019 di Desa Peseluk Pesimbe Kecamatan Deleng Pokhkisen, yang akan di pusatkan dalam penutupannya di lapangan Kodim 0108/Agara Jenderal Ahmad Yani Kutacane Kab. Aceh Tenggara.
Terlihat, seorang warga setempat bersama personel TNI bahu membahu melaksanakan kerja bakti membersihkan lapangan dan mengecat tribun yang akan dipergunakan oleh tamu undangan dari Forkopimda Kab. Agara dalam rangka penutupan TMMD Reguler ke-104 secara serentak seluruh indonesia, Senin (25-03-2019).
Hal tersebut, dilaksanakan bertujuan untuk menyediakan tempat upacara penutupan yang akan dilaksanakan pada rabu 27 maret 2019 nanti.
Pembersihan lapangan ini dipimpin secara langsung oleh pengawas lapangan Letda Inf Sarudin kesehariannya menjabat Plh. Pasipers Kodim 0108/Agara.
Dilain tempat Letda Inf Sarudin mengatakan, menjelang penutupan TMMD Reg.ke-104 tahun 2019 ini, dua hari kedepan akan di kita gelar dua penutupan TMMD yang aknnditutup oleh pejabat dari Kodam IM. untuk itu dilaksanakan pembagian sektor tugas.
Diantaranya personil Satgas TMMD mempersiapkan pemasangan spanduk acara penutupan, pembersihan sampah-sampah di lapangan, dan lokasi sekitar kanan kiri jalan lintas masuk lapangan. Kemudian, pemasangan berbagai tenda untuk kegiatan acara penutupan TMMD.
"Jadi, ini menjelang upacara penutupan TMMD. Nah, anggota bersama masyarakat telah melaksanakan kerja bakti untuk pembersihan dan persiapan lokasi upacara nantinya. Ini merupakan kemanunggalan TNI dengan masyarakat, bahkan hingga pekerjaan kecil dilaksanakan secara bersama-sama," ungkap dia Letda Inf Sarudin.
#GP | FD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar