Dansatgas TMMD Ke- 104 Beserta Dinas Pertanian Berikan Bibit Pohon Mahoni kepada Masyarakat - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dansatgas TMMD Ke- 104 Beserta Dinas Pertanian Berikan Bibit Pohon Mahoni kepada Masyarakat

Kamis, Maret 21, 2019
PadangPariaman(SUMBAR).GP- Satuan Penugasan Tentara Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) ke-104 Kodim 0308/Pariaman dan Dinas Kehutanan bersama masyarakat melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang Sosialisasi Pertanian pada Selasa, (19/03/2019) di Korong Gumali Nagari Guguak Kuranji Hilir Kecamatan Sungai Limau, Kab. Pariaman.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Letkol Heri Pujianto, selaku Dansatgas TMMD ke-104, Bapak Arliyus dari dinas Pertanian, Bapak Martiyus dari Ketahanan Pangan Kab. Padang Pariaman, dan seluruh masyarakat yang ada di Korong Gumali Bukit Jariang yang berjumlah lebih kurang 50 orang.

Kegiatan penyuluhan dan penghijauan tersebut diikuti oleh masyarakat dengan antusias, dengan pemberian bibit pohon Mahoni oleh dinas Pertanian kepada masyarakat kemudian dilanjutkan dengan menanam pohon di perbukitan dan diseputar halaman rumah warga.

Kegiatan ini merupakan salah satu program dari TMMD ke-104, program penghijauan ini berguna untuk mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor, sekaligus guna menata perkampungan Korong Gumali Bukik Jariang agar terlihat lebih indah, ujar Letkol Heri Pujianto, selaku Dansatgas TMMD ke-104.

Muslim yang ikut serta dalam aksi penghijauan penanaman 100 pohon mengatakan, ungkapan terimakasih kepada Dansatgas dan para anggota yang bekerja sama dengan Dinas Kehutanan, atas kepeduliannya, kami atas nama masyarakat Korong Gumali Bukit Jariang berjanji akan merawat pohon-pohon tersebut dengan sebaik mungkin", ungkapnya.


# GP | Rita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS