Padang Panjang(SUMBAR).GP- Kejuaraan Karate Padang Panjang Lemkari "Open Championship Cup III" 2018 Tingkat Sumatera, digelar secara besar-besaran di Hall Olah Raga Bancah Laweh Kota Padang Panjang, selama tiga hari, dari 28 s/d 30 Desember 2018.
Sebanyak 30 kontingen atau sedikitnya 600 orang karateka dari Lampung hingga Aceh, sudah memastikan diri Ikut ambil bagian dalam kejuaraan karate usia dini hingga U21 tingkat Sumatera ini.
"Hingga malam nanti, kita masih menerima pendaftaran peserta di sekretariat panitia GOR Bancah Laweh," ujar Brigadir Afrizal Syafri, Ketua Pelaksana Kejurda, Kamis (27/12).
Menurut Afrizal, seluruh persiapan hingga H-1 hari ini di hall bulu tangkis Komplek GOR Bancah Laweh, tempat kejuaraan berlangsung, sudah mendekati rampung.
"Inshaallah pesiapan sudah hampir final dan para peserta luar daerah juga sudah mulai berdatangan di Padang Panjang. Jika peserta mencapai 800 orang, maka pertandingann bisa mencapai 1000 class," kata Afrizal, sembari menyampaikan mohon dukungan masyarakat Kota Padang Panjang, agar kejuaraan ini berjalan baik dan sukses.
Ketua Lemkari Padang Panjang, Mahdermi Dt. Barbanso menambahkan bahwa Kejuaraan Lemkari Open Championship 2018 sidah yang ketiga kalinya diselenggarakan di Kota Padang Panjang
"Kita ingin acara ini sukses dan Walikota Padang Panjang, Fadly Amran sudah menyatakan berkenan membuka kejuaraan ini besok siang, Jumat (28/12)," sebut Dt. Barbanso.
#GP|Rifki|Red.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar