Pengurus MABIRAN Serta KWARTIR Ranting Kecamatan Singkut di Lantik - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pengurus MABIRAN Serta KWARTIR Ranting Kecamatan Singkut di Lantik

Senin, Oktober 08, 2018


Sarolangun(JAMBI).GP- Penguru Mabiran dan Kwartir Ranting Ranting Gerakan Pramuka Singkut  Kecamatan Singkut resmi di lantik oleh Ka KWARCAB, M. Padlan Arafiqi. SE, MH  di Aula Kantor Camat Singkut, Minggu (07/10/2018)

Hadiri pada acara pelantikan tersebut Waka Organisasi Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sarolangun, A. Hamid Waka Binamuda Gerakan Pramuka Sarolangun, Camat Singkut, Kapolsek Sengkut, Danramil Singkut, Kepala KUA Singkut serta pra anggota Pramuka yang akan dilantik.

Ka Kwarcab M. Padlan Arafiqi. SE, MH. Dalam Sambutannya Menyampaika, "Dengan telah  dilantiknya Kamabiran dan Kwartir Ranting Kecamata Singkut, maka mulai saat ini di pundak para pengurus di bebankan tanggung jawab bagaimana mangembangkan Pramuka di Singkut serta membawa generasi ke depan agar lebih baik, dan ini merupakan tugas kita sebagai pembina pramuka.
Sebelum kita melaksanakan tugas, sesuai yang di amanatkan UU, yang pertama harus kita lakukan adalah harus mencintai dan bagga kepada Pramuka,"pesan M. Padlan Arafiqi. SE, MH.

M. Padlan Arafiqi. SE, MH juga mengajak kepada para pengurus Pramuka yang baru di lantik untuk sama-sama membina Pramuka ini agar membawa generasi muda kita lebih baik kedepannya serta membantu pemerintah kita membangun  dalam berbagai hal sebagai anggota Pramuka, katanya.

Sementara itu R.A. Fatimahl, S.AP. Selaku Kamabiran Kecamatan Singkut, dalam sambutannya juga menyampaikan, "Ranting Singkut memiliki anggota Pramuka tergiat di Kecamatan Singkut dan hampir setiap tahun kita memperoleh penghargaan" paparnya.

Maka dari itu di harapkan, hal ini tetap bisa kita pertahankan. Beliau juga menambahkan, bahwa Kwaran Singkut ini akan lebih baik dari Kwaran  yang ada di Kabupaten Sarolangun, karena Kwaran Singkut diisi dengan pengurus-pengurus yang handal. tutup Fatimah.

#GP- AF.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS