Lokasi Becek, Licin dan Berair, Satgas TMMD Tetap Bekerja - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Lokasi Becek, Licin dan Berair, Satgas TMMD Tetap Bekerja

Sabtu, Oktober 20, 2018
Meulaboh(ACEH).GP- Becek dan kayu berukuran besar menghadang para anggota Satuan Tugas (Satgas) TMMD ke 103 Kodim 0105 Aceh Barat, pembukaan akses jalan beru Desa Antong Kecamatan Panton Rhe menuju Desa Lango, Kecamatan Pante Cermen mendapat banyak rintangan.

Tak terelakan, selain kondisi curah hujan tinggi membuat medan semakin licin lantaran struktur tanah dilokasi padat, licin dan berair.

Pantang menyerah, meskipun banyak didapati akar kayu yang menghambat, namun pekerjaan tetap dilanjutkan demi menyukseskan program ruas jalan sepanjang 6,5 Km.

Dibantu warga, para satgas mengangkat sejumlah kayu besar yang tertanam di dalam tanah, saat sedang dibersihkan dengan menggunakan alat berat, kayu-kayu mati itu terlihat. Mereka pun memindahkannya ke pinggiran agar tidka menganggu aktivitas.

Hingga saat ini, penerobosan jalan terus dilakukan, agar akses bagi masyarakat sekitar lebih gampang dan dapat membuat desa terisolir sebelumnya lebih mudah diakses.
#GP- Red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS