Meulaboh(ACEH).GP- Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 Kodim 0105 Aceh Barat kini semakin rampung, para anggota Satgas mengeluarkan kemampuan semaksimal mungkin untuk menhabdi kepada rakyat.
Sebelum terjun ke lokasi kegiatan, Satgas TMMD setiap harinya melaksanakan Apel guna mengecek kesiapan dan kemantapan alat serta bahan, mereka juga menerima arahan pembangian tugas dari Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0105 Aceh Barat selaku Koordinator Lapangan TMMD ke 103.
Meskipun kondisi hujan dan harus menyeberangi sungai kita harus tetap semangat bekerja semaksimal mungkin, Sesuai progress kinerja hari ini diharapkan mencapai 26 persen sasaran fisik pembuatan akses jalan baru pengubung Ds. Antong Kec. Panton Reu ke Ds. Langoh Kec. Pante Cereumen sepanjang 6,1 Kilomete. Untuk itu, alat berat eskavator dikerahkan guna peningkatan progress fisik tersebut. Tegasnya
Dihadapan Prajurit, Pastier Kodim 0105 Aceh Barat terus berupaya memberi motivasi.
"Tetap semangat, berbuat yang terbaik tulus dan ikhlas untuk rakyat, Jangan lupa beribadah dan berdoa," tuturnya.
#GP- Red
Tidak ada komentar:
Posting Komentar